Ada sederet film yang menampilkan teknologi yang menjadi bumerang bagi manusia. I.T adalah salah satunya.
Dalam film ini, Pierce Brosnan menjadi korban seorang hacker. Sang hacker dikisahkan mengacak-acak sistem teknologi yang dimiliki tokoh yang diperankan oleh Pierce Brosnan.
Hal ini berdampak pada kehidupan tokoh tersebut dan keluarganya yang terancam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam I.T, kita mengikuti Mike Regan. Ia merupakan bos penerbangan yang tinggal di kediamannya yang super canggih.
Suatu hari sang putri mengeluh koneksi internet di rumah mereka berjalan lambat. Mike kemudian meminta bantuan ahli I.T di perusahaannya bernama Porter.
Porter diminta mengecek dan memperbaiki jaringan internet kediaman Mike Regan yang bermasalah.
Diam-diam, sang putri jatuh hati pada Porter. Di kesempatan yang lain, Mike memergoki kehadiran Porter di kediamannya. Tak lama kemudian, Mike memutuskan memecat Porter dari perusahaan yang ia pimpin.
Kecewa dengan apa yang dilakukan Mike Regan, Porter mulai mengakses data pribadi Mike dan rumahnya dari jarak jauh. Porter juga secara diam-diam memonitor Mike Regan melalui kamera keamanan dan perangkat di seluruh rumah tersebut.
Ia juga memonitor Kaitlyn dan membuat perempuan tersebut mendapat masalah serta cemooh di sekolahnya. Hal ini pun membuat putri Mike tertekan.
I,T merupakan film yang disutradarai oleh John Moore. Sebelumnya, ia dikenal menyutradarai sejumlah film, di antaranya Behind Enemy Lines dan A Good Day to Die Hard.
I.T turut dibintangi oleh aktor James Frecheville, Anna Friel, Stefanie Scott juga Michael Nyqvist.
Malam ini, I.T dijadwalkan tayang di Bioskop Trans TV jam kedua. Film ini dapat disaksikan mulai pukul 23.30 WIB.
Sesuai kebijakan stasiun tv, jadwal penayangan dapat berubah sewaktu-waktu. Jadwal tayang film dapat berubah tanpa pemberitahuan sebelumnya.
(doc/doc)