Kejadian mengejutkan terjadi di kediaman Alexandra Daddario di Los Angeles pada akhir pekan ini. Seorang pria berteriak-teriak memanggil nama bintang Baywatch tersebut.
Polisi pun tiba di lokasi dan menggeledah mobilnya. Siapa sangka mereka malah menemukan senjata api di dalam mobil tersebut.
Ia pun langsung diamankan polisi untuk dimintai keterangan atas motifnya mengganggu kediaman sang aktris. Namun tak diketahui apakah Alexandra Daddario berada di dalam rumah atau tidak.
Lahir pada 16 Maret 1986, Alexandra Daddario adalah penduduk asli New York City. Anak tertua dari tiga bersaudara, Alexandra bersekolah di Brearley School dan Professional Children's School. Pada usia 11, dia telah memutuskan untuk mengejar akting.
Setelah kuliah sebentar di Marymount Manhattan College, Alexandra memilih untuk berhenti kuliah untuk mengejar mimpinya sebagai aktris.
Sebelum menjalin kasih dengan sang tunangan, Andrew Form, Alexandra sempat berpacaran dengan Brendan Wallace sejak 2019 lalu. Ia pun sempat memikirkan rencana bulan madu bersama sang mantan.
Alexandra Daddario sempat membintangi serial HBO The White Lotus. Di sana ia memerankan Rachel yang juga tengah berbulan madu dengan suaminya, Shane (diperankan oleh aktor Jake Lacy), di sebuah resort di Hawaii. Sebagai sosok yang suka bepergian, Alexandra Daddario sangat menikmati proses syuting di Hawaii meski protokol COVID-19 menghalanginya melakukan banyak hal.
"Syutingnya sulit karena pandemi tapi juga luar biasa. Ini adalah pengalaman yang nggak akan aku lupakan, meski kita nggak bisa meninggalkan kawasan hotel, jalan-jalan dengan mobil, atau bertemu teman," katanya dalam wawancara dengan detikcom.
Hawaii mungkin jadi salah satu pengalaman baru buat Alexandra Daddario dan kepulauan ini sudah jadi incaran banyak orang untuk bulan madu. Sementara aktris yang berakting sejak remaja itu merasa, saat ini konsep bulan madu impiannya agak sedikit berubah.
Simak Video "Pria yang Diduga Stalker Taylor Swift Ditangkap Polisi"
[Gambas:Video 20detik]
(ass/aay)