Deddy Corbuzier mengaku telah melewati masa kritis karena COVID-19. Ia mengaku hampir meninggal dunia karena harus berjuang melewati badai sitokin.
Saat itu, kenyataan pahit harus siap diterima Azka Corbuzier, putra semata wayang Deddy Corbuzier. Ia bersiap atas kemungkinan terburuk kehilangan ayah.
Ketika itu, demi bisa merawat sang ayah, Azka bahkan tidak peduli jika harus terpapar COVID-19. Ia mengaku lebih siap jika harus meninggal dunia bersama daripada hidup tanpa Deddy Corbuzier.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kita bisa mati bersama, tidak masalah," ujar Azka saat berbincang dengan ayahnya di kanal YouTube Deddy Corbuzier.
"Kenapa?" tanya Deddy Corbuzier heran.
Azka mengangkat kedua tangannya. Ia mengisyaratkan tidak bisa menjelaskan jawaban itu dengan kata-kata.
Putra Kalina Oktarani tersebut hanya menjawab singkat, "Aku belum siap."
Deddy Corbuzier belum puas dengan jawaban anaknya. Ia kembali bertanya ke Azka soal siap yang dimaksudkan.
"Nggak siap untuk apa?" tanyanya.
"Nggak siap untuk tanpa papa," Azka menjawab dengan senyum.
Setelah itu, Deddy Corbuzier meyakinkan ke Azka jika anaknya tersebut sudah dewasa. Ia dinilai sudah mampu untuk hidup mandiri tanpa sosok ayah.
Bahkan pria yang namanya besar karena dunia sulap tersebut bercerita bahwa sebenarnya dirinya sudah mempersiapkan banyak hal untuk Azka, setidaknya hingga lulus kuliah.
Sambil bergurau, Deddy Corbuzier juga mengatakan Azka bisa mendadak jadi orang yang kaya raya, jika dirinya meninggal dunia.
Namun ketidaksiapan Azka bukan masalah materi. Ia pun bingung menjelaskannya ke Deddy Corbuzier.
"No, not really. Begitu banyak hal. (Aku) Belum benar-benar siap, aku tidak tahu," ujar Azka kemudian menangis.
Deddy Corbuzier langsung memberikan tisu ke anaknya tersebut. Ia menjelaskan apa yang sebenarnya dirasakan saat berusaha melewati masa kritis. Deddy Corbuzier merasa beruntung memiliki anak seperti Azka.
"Kamu tahu papa sayang banget sama kamu. Kalau kamu sakit, papa juga pasti akan stres banget. Kalau kamu sakit, kalau ada apa-apa papa pilih papa yang mati dibanding kamu," ungkap Deddy Corbuzier.
"Aku tidak tahu, jangan mati, karena banyak orang yang bergantung padamu, bukan hanya aku. Jika kamu meninggal, dunia akan kehilangan orang penting," ujar Azka yang dijawab senyuman oleh Deddy Corbuzier.
(dar/mau)