Fans Demon Slayer Berduka, Kaligrafer Tsunanori Sakaguchi Meninggal Dunia

Fans Demon Slayer Berduka, Kaligrafer Tsunanori Sakaguchi Meninggal Dunia

Tia Agnes - detikHot
Kamis, 17 Mar 2022 10:46 WIB
Kaligrafer Tsunanori Sakaguchi Meninggal Dunia
Kaligrafer Jepang, Tsunanori Sakaguchi meninggal dunia. Foto: Anime News Network
Jakarta -

Penggemar Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba tengah berduka dengan kabar kepergian dari Tsunanori Sakaguchi. Dia dikenal sebagai seorang kaligrafer yang dipakai dalam manga dan anime Demon Slayer.

Surat kabar Minami Nihon Shimbun, mengungkapkan Tsunanori Sakaguchi meninggal di usia 86 tahun karena sakit gagal jantung. Sakaguchi meninggal awal pekan ini di kediaman pribadinya di Satsuma, Prefektur Kagoshima.

Dia diketahui merancang 57 font kaligrafi yang berbeda dari kebanyakan dengan total 400 ribu karakter. Font yang dibuatnya berhasil muncul dalam berbagai produksi di Jepang, mulai dari televisi, sastra, video game sampai yang terkenal Demon Slayer.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pria dengan nama pena Eisen Tsunanori sukses membuat berbagai gaya kaligrafi atau font yang diadopsi di Jepang.

Dia lahir pada November 1935 dan menghabiskan masa kecilnya dengan menggambar dan melukis. Dia juga diketahui pernah tinggal di Taiwan.

ADVERTISEMENT

Kariernya mulai menanjak saat ia menjual font dan kaligrafi yang berhasil dibuatnya pada 2004.

Baru-baru ini, Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba mengangkat karya Sakaguchi ketika serial ini hits dan mulai menggunakan dua font miliknya. Kini kedua desain yang bernama Kokuryu-sou dan Shinryu-sou tersedia di Adobe dan digunakan oleh jutaan penggemar di seluruh dunia.

Untuk membuat font baru, ia menggambar 100 karakter setiap harinya. Sebelum sakit yang diidap membuat kondisi kesehatan menurun, ia merencanakan untuk bekerja sampai usia 90 tahun.

Di akhir hayatnya, Sakaguchi menghabiskan waktu dengan menonton televisi dan mencoret-coret karakter Jepang.




(tia/tia)

Hide Ads