Tyroe Muhafidin Perankan Karakter Khusus di The Rings of Power

ADVERTISEMENT

Tyroe Muhafidin Perankan Karakter Khusus di The Rings of Power

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Jumat, 02 Sep 2022 10:35 WIB
Tyroe Muhafidin
Foto: Dok. Instagram
Jakarta -

Tyroe Muhafidin memerankan sosok Theo di The Rings of Power. Ia adalah penduduk Tirharad di Second Age dan merupakan anak dari Bronwyn.

Theo merupakan karakter yang diciptakan khusus untuk The Lord of the Rings: The Rings of Power. Ia memegang peranan penting sebagai gambaran sosok remaja di Middle Earth.

Seperti yang terlihat di film-film sebelumnya, sosok remaja sangat jarang disorot. Sehingga, Tyroe Muhafidin sangat senang bisa menjadi perwakilan remaja di serial ini.

"Apa yang aku ingin tunjukkan di Theo adalah energi. Aku ingin membawa energi kepadanya," ungkap Tyroe Muhafidin dalam wawancara dengan detikcom belum lama ini.

"Dan aku berharap bisa menunjukkan lapisan-lapisan yang ia miliki, juga level-level emosi yang berbeda," lanjutnya.

Di The Rings of Power, para penonton nantinya akan kembali dipertemukan dengan beberapa karakter lama dalam kondisi yang berbeda. Namun, ada juga karakter-karakter baru yang diperkenalkan di serial ini, termasuk Theo.

Memerankan sebuah karakter yang benar-benar baru, Tyroe Muhafidin pun mengaku senang. Ia merasa mendapatkan keistimewaan dengan diizinkan untuk memerankan sosok yang baru diperkenalkan di serial The Rings of Power.

"Aku ingin menggambarkan sosok remaja karena kita tak begitu banyak melihat sosok remaja di Middle Earth," ujar Tyroe Muhafidin.

"Khususnya sosok manusia remaja. Hal ini sangat menarik dan sebuah keistimewaan karena menjadi orang pertama yang melakukannya," pungkasnya.

Tyroe Muhafidin merupakan aktor berdarah Indonesia. Ia sudah berkarier sebagai selebriti sejak 2015.

Pada 2016, ia membuat debut dalam sebuah video musik, Make Them Suffer: Ether. Dua tahun kemudian, Tyroe Muhafidin tampil dalam film pendek Dusk.

Pengalaman besarnya terjadi saat ia memerankan serial pendek di Two Sands, Caravan, Treasure Maps dan Tinned Spaghetti. Pada 2020, Tyroe ditawari peran Theo dalam The Lord of the Rings: The Rings of Power, saat berusia 14 tahun pada waktu itu.



Simak Video "Komentar Pedas Elon Musk soal Serial 'The Rings of Power'"
[Gambas:Video 20detik]
(dal/pus)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT