Aksi Bruce Willis Sebagai Eks Agen CIA Tayang di Trans TV Malam Ini

BIOSKOP TRANS TV IS BACK!

Aksi Bruce Willis Sebagai Eks Agen CIA Tayang di Trans TV Malam Ini

Devy Octafiani - detikHot
Jumat, 24 Jun 2016 09:21 WIB
Aksi Bruce Willis Sebagai Eks Agen CIA Tayang di Trans TV Malam Ini
Foto: dok.Bioskop Trans TV
Jakarta - Dari sekian film action yang dibintangi Bruce Willis, 'Red' menjadi salah satu film yang tak murni menampilkan adegan laga di film. Digarap dengan bumbu komedi, film ini menempatkan Willis sebagai sosok mantan agen CIA yang berusaha mencari kehidupan baru setelah pensiun.

Namun lepas dari masa lalu agaknya tak semudah itu. Willis yang berperan sebagai Frank Moses tiba-tiba dikejutkan dengan kehadiran anggota tim SWAT di rumahnya.

Hidup Frank tentunya tak lagi tenang. Frank ternyata menjadi target pembunuhan oleh CIA karena keterlibatannya pada sebuah kasus di Guatemal pada 1981.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Malam ini, 'Red' akan menghibur di layar kaca lewat 'Bioskop Trans TV'. Film garapan Robert Schwentke ini juga dibintangi oleh Morgan Freeman.

Berhasilkah Frank lolos dari teror yang mengancam nyawanya? Saksikan 'Red' mulai pukul 19.00, Jumat (24/6). (doc/doc)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads