Hal itu dilakukan karena permintaan dari sang ayah. Nindy juga mengungkapkannya usai pemakaman ayahnya di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan, Senin (25/11/2019).
"Alhamdulillah aku seneng, udah menuhin apa yang dia mau. Pulang ke Padang, pengin makan Nasi Kapau di Bukit Tinggi," ujar Nindy.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meski begitu, Nindy sempat membayangkan kepergian sang ayah karena mengetahui sakit yang diidapnya.
Ia juga mengaku sangat dekat dengan sang ayah yang kini telah meninggal di usia 62 tahun.
"Terus lihat bapak walau dalam keadaan kaki sakit, jadi dia udah mint maaf ke orang. Saya tuh sebetulnya udah kebayang-kebayang tapi saya nggak berani ngomong, takut," lanjutnya.
"Karena saya dekat sekali, minta tolong apapun pasti kita semua ke papa. Hilanglah sebelah badan," tukasnya.
(pig/kmb)