Marvel Studios menghadirkan sesuatu yang berbeda untuk perayaan Halloween 2022 ini: Werewolf by Night, sebuah sajian horor yang berbeda dari studio para superhero. Dua monster dari kisah ini disebut-sebut akan masuk ke Marvel Cinematic Universe (MCU). Werewolf by Night mendapat pujian dari penonton dan kritikus hingga diganjar rating 91% di Rotten Tomatoes.
Digarap oleh Michael Glacchino, Werewolf by Night sudah bisa disaksikan di Disney+ Hotstar sejak 7 Oktober 2022. Film ini mengisahkan tentang sekelompok pemburu yang berkumpul di suatu malam setelah pemimpin mereka meninggal. Mereka lalu berkompetisi memperebutkan peninggalan sakti dari sang pemimpin. Di antara sekelompok pemburu itu ada yang menyamar menjadi monster.
Werewolf by Night dibintangi oleh sederet aktor antara lain Gael GarcΓa Bernal, Laura Donnelly, dan Harriet Sansom Harris. Berikut sederet fakta film Werewolf by Night:
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
1. Konten Perayaan Halloween
Film Werewolf by Night merupakan film horor klasik yang ditayangkan di Disney+ Hotstar sebagai salah satu tayangan buat perayaan Halloween. Karena hal tersebut, maka tak heran jika Marvel Studios mengusung tema horor untuk film berdurasi 60 menit ini. Film yang hadir dalam perayaan Halloween ini diadaptasi dua karakter fiksi yang ada pada komik Amerika terbitan Marvel Comics.
2. Sejarah Werewolf by Night
![]() |
Dalam sejarahnya, Marvel menggunakan julukan karakter yang berbeda pada Werewolf by Night, yaitu Jack Russell dan Jake Gomez. Jack Russell debut di Marvel Spotlight 2 pada tahun 1972. Keluarganya memiliki asal usul berubah menjadi serigala atau disebut dengan lycanthropy, dari sanalah kekuatan serigalanya muncul.
Jake Russell bersama dengan Grigori Russoff pada tahun 1975 mendapat kutukan dari seorang manusia serigala yang menjadi tawanan Dracula bernama Lynda. Ternyata, kutukan tersebut telah terjadi secara turun-temurun dan Jack baru menyadari jelang ulang tahunnya yang ke-18.
Semantara Jake Gomez, debut perdana di Werewolf By Night 1 pada tahun 2020 sebagai anak keturunan Hopi. Saat usianya menginjak 13 tahun, keluarganya mengutuk ia menjadi manusia serigala. Ketika berubah menjadi serigala, Jake bisa mengendalikan emosinya dengan bantuan nenek dan saudaranya, Molly.
3. Kekuatan Werewolf by Night
Meski tidak ikut pelatihan secara resmi, Werewolf by Night merupakan petarung tangan kosong yang tidak diragukan lagi kehebatannya. Berkat pengalamannya, ia mempunyai beberapa kekuatan seperti kekuatan fisik dan kekuatan gaib atau supranatural. Kekuatannya semakin luar biasa saat bulan purnama tiba, ia akan memiliki stamina, refleks, kecepatan, hingga indera tajam. Selain itu, Werewolf by Night juga mampu menyembuhkan dirinya sendiri. Werewolf by Night bukan sembarang manusia serigala, ia dilengkapi dengan bulu tebal dan kuku serta cakar yang tajam seperti Wolverine dari X-Men.
4. Kelemahan Werewolf by Night.
Werewolf by Night memiliki kekuatan seperti Wolverine dari X-Men dan juga Deadpool. Werewolf by Night kembali hidup dengan kepala yang tumbuh kembali saat Deadpool menembak kepalanya sampai hilang. Selain kekuatannya, Werewolf by Night juga mempunyai kelemahan yaitu logam silver atau perak yang ternyata bisa membunuhnya. Kelemahan ini sama seperti manusia serigala klasik, jika ia terluka oleh senjata yang terbuat dari perak, ia akan butuh waktu cukup lama untuk sembuh. Namun, apabila ia mendapat luka fatal akibat senjata perak tersebut, ia akan mati.
![]() |
5. Potensi Werewolf by Night di Masa Depan MCU
Penggemar berharap agar Werewolf by Night akan tampil lebih banyak di MCU. Kehadiran karakter yang hanya lewat di perayaan Halloween ini membuat penggemar khawatir bahwa hanya akan menjadi cerita petualangan sekali waktu. Namun, Marvel sepertinya tidak akan hanya menampilkan satu karakter yang tidak punya masa depan di dunianya. Apa lagi karakter ini diperankan oleh aktor papan atas Gael Garcia Bernal. Meski belum diketahui seperti apa masa depan Werewolf by Night, tetapi ini terlihat menjanjikan.