Nama Amber Heard santer dibicarakan karena persidangan kasus pencemaran nama baik yang dilayangkan oleh mantan suaminya, Johnny Depp, masih berlangsung.
Di tengah kabar tersebut, petisi yang meminta menyingirkan peran Amber Heard dalam film Aquaman 2 kini telah melampaui lebih dari 4 juta tantangan. Petisi itu menuntut Warner Bros untuk mengeluarkan Amber Heard dan tidak lagi memerankan karakter Queen Mera.
Petisi yang dibuat di situs change.org dibuat oleh Jeanne Larson di akhir 2020. Saat itu, Johnny Depp, yang berusia 58 tahun diminta oleh Warner Bros mundur dari perannya sebagai Gellert Grindelwald dalam waralaba Fantastic Beasts.
Kini sampai Jumat (13/5), petisi mencapai angka 4.004.160 tanda tangan, dari total target sebanyak 4,5 juta.
Dalam petisi tersebut, secara terang-terangan JeanneLarson menuduh Amber Heard telah mengekspos target penyebutan pelaku kekerasan dalam rumah tangga itu adalah Johnny Depp.
Persidangan kasus pencemaran nama baik itu bakal dilanjutkan pekan depan ketika aktris Ellen Barkin akan dipanggil sebagai saksi untuk sisi Amber Heard. Saksi bakal muncul melalui video.
Saudari Amber Heard, Whitney Henriquez, juga bakal bersaksi atas nama baik bintang Aquaman tersebut.
Johnny Depp mengugat Amber Heard sebesar U$ 50 juta atas tuduhan kekerasan dalam rumah tangga. Gara-gara kasus tersebut, film Pirates terbaru terpaksa ditunda.
Peran Johnny Depp digantikan oleh aktor lainnya dalam franchise film Fantastic Beasts. Amber Heard pun mengugat balik sebesar U$ 100 juta karena sang mantan suami menyebutnya sebagai pembohong.
Selama empat hari kesaksian di bawah sumpah beberapa waktu lalu, Johnny Depp mengatakan Amber Heard adalah pelaku dalam hubungan itu. Dia pernah melemparkan botol vodka yang memotong bagian atas jari tengah kanannya.
"Pada akhirnya, saya hancur," kata Johnny Depp.
Amber Heard telah membantah melukai jari Depp dan berdalih hanya melemparkan barang-barang untuk melarikan diri ketika dia memukulinya.
Simak Video "Amber Heard Putuskan Selesaikan Kasus Defamasi Johnny Depp"
[Gambas:Video 20detik]
(tia/dal)