Ada 7 aktor yang tercatat di nominasi pemeran pendukung terbaik di ajang Festival Film Indonesia tahun ini. Siapakah yang membawa pulang Piala Citra tahun ini?
Malam puncak Festival Film Indonesia memberikan piala di nominasi ini kepada Ade Firman Hakim. Sang aktor diberi penghargaan Piala Citra tahun ini lewat perannya dalam film Ratu Ilmu Hitam.
Ade Firman Hakim tak dapat menerima piala secara langsung. Sang aktor menjadi salah satu aktor yang berpulang untuk selama-lamanya tahun ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara itu di kategori Pemeran Pendukung Wanita Terbaik, Piala Citra jatuh kepada Christine Hakim. Sang aktris senior menang lewat perannya dalam Perempuan Tanah Jahanam.
Sebelum menyampaikan pidato kemenangannya, Christine menyampaikan duka citanya atas kepergian Ade Firman Hakim yang semestinya bersama-samanya menerima piala tahun ini.
"Sejak film ibu maafkan aku, jadi anak saya. Saya tidak bisa membayangkan, seandainya almarhum ada di sini, bersama saya menerima piala di kategori yang sama. Mudah-mudahan Tuhan menerima ampunannya, menerima amal soleh dan budi baiknya Aamiin Aamiin, ya rabbal alamin," ungkap Christine.
Dalam kesempatan itu, Christine Hakim lantas mengucapkan terima kasihnya atas Piala Citra di tangannya. Menggenggam erat piala tersebut, Christine Hakim berterima kasih kepada Joko Anwar sebagai sutradara film Perempuan Tanah Jahanam.
![]() |
Christine Hakim berterima kasih diberi kesempatan memerankan sosok Nyi Misni dalam horor tersebut.
"Terima kasih kepada Joko Anwar yang membuat saya keluar dari zona nyaman," ucap Christine Hakim.
Baca juga: Deretan Film Terbaik di Nominasi FFI 2020 |
Christine Hakim menyebut dirinya banyak mendapatkan pembelajaran dari karakter Nyi Misni yang ia perankan.
"Suatu pembelajaran yang luar biasa dari Perempuan Tanah Jahanam. Menjadi Nyi Misni yang penuh dengan dendam, yang penuh dengan energi negatifnya, yang membuat nalarnya hilang sebagai manusia. Membuat saya belajar agar tidak menjadi Nyi Misni," ungkapnya.
Nyi Misni merupakan tokoh antagonis dalam horor Perempuan Tanah Jahanam. Film ini merupakan film horor pertama yang diperankan Christine Hakim sepanjang kariernya di dunia perfilman.
(doc/doc)