Tomo dan Jerome Polin Raih Kemenangan di DBL Indonesia

Tomo dan Jerome Polin Raih Kemenangan di DBL Indonesia

Pingkan Anggraini - detikHot
Minggu, 10 Des 2023 16:29 WIB
jerome polin
Jerome Polin dan Tomo.Foto: ist
Jakarta -

Tomo atau Tomohiro Yamashita merupakan seorang kreator yang dikenal sebagai bagian dari Waseda Boys. Ia berhasil meraih kemenangan dalam debutnya di pertandingan basket 3on3 DBL Indonesia.

Adapun kemenangan itu diraih saat turnamen pada 17 November 2023. Tomo menang bersama Jerome Polin dan berbagi pengalaman luar biasa di acara Final DBL Indonesia yang diadakan di Indonesia Arena Jakarta.

"Ini pertama kali aku main di event dan tempat sebesar GBK, wah, pengalamannya luar biasa, mantap sekali" ungkap Tomo dalam keterangan pers, Minggu (10/12/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tomo tampak penuh antusiasme walau dengan bahasa Indonesia yang terbatas. Melangkah ke lapangan basket yang besar di Gelora Bung Karno untuk pertama kalinya merupakan momen yang tak terlupakan bagi Tomo.

ADVERTISEMENT

Momen terbaik dari pertandingan adalah ketika Tomo berhasil mencetak beberapa poin dan menjalankan peran defensif dengan baik.

"The best moment was when I was able to score a couple points and the defensive work that I was able to do, dan pastinya ketika kita bisa menang," sahut Tomo dengan bangga.

Persiapan untuk pertandingan bukanlah hal yang mudah bagi Tomo. Ia baru tiba di Indonesia dan langsung berlatih demi turnamen ini.

"Aku baru tiba di Indonesia 2 hari sebelum event. Selama 2 hari itu, aku berlatih basket 2 kali setiap hari," jelas Tomo.

Menurut Tomo, cintanya pada basket telah tumbuh sejak SMP, yang membuatnya bergabung dengan klub basket dari SMP hingga SMA.

"I never had a professional player coach, cuman ikut di tim saja," tambahnya.

Tomo juga membagikan pengalamannya berkolaborasi dengan Denny Sumargo, seorang legenda basket Indonesia, beberapa waktu lalu.

"Seru banget, dari dulu aku selalu nonton video dia dan edit nya bagus banget. I wanted to know how good he is as a legendary basketball player di indonesia, dan ternyata dia jago banget," ungkapnya dengan antusiasme.

Ketika ditanya mengenai rencana proyek basket selanjutnya, Tomo menyatakan keinginannya untuk terlibat dalam proyek yang melibatkan anak-anak.

Bagi Tomo, basket bukan hanya sekadar hobi, melainkan juga sebagai cara untuk melepaskan stres dari kesibukan sehari-hari.

Saat ini, Tomo sedang melanjutkan proyek Waseda Boys World Tour bersama dengan anggota lain dari Waseda Boys, dan ia meminta dukungan dari para penggemar untuk terus menyaksikan perjalanan mereka di saluran YouTube Nihongo Mantappu.




(pig/wes)

Hide Ads