Pemakaian nama Muhammad dan Maria dalam promo minuman keras Holywings menuai kecaman. Bahkan kini berujung pencabutan izin 12 outlet Holywings di Jakarta oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Promo yang diumumkan di media sosial Holywings, yakni bagi yang memiliki nama Muhammad dan Maria akan mendapatkan gratis satu botol miras.
Adanya promo itu disebut sebagai penistaan agama. Kata Ustaz mengambil penjelasan Ustaz Ahmad Khan di Islam Itu Indah tentang arti dan asal nama Muhammad.
Nama Muhammad ada dan memiliki arti yang baik. Bahkan Muhammad adalah nama yang mulia.
Berikut penjelasan lengkap Ustaz Ahmad Khan:
Dijelaskan dalam satu hadis yang diriwayatkan oleh Imam Ibnu Ishaq dan juga Imam Baihaqi dijelaskan bahwasannya pada saat ibunda Baginda Rasulullah SAW yaitu Sayyidah Aminah Radhiyallahu Anha ketika beliau sedang mengandung di dalam janinnnya terdapat Baginda Nabi Muhammad SAW.
Pada saat itu ketika di suatu malam, ibunda Sayyidah Aminah Radhiyallahu Anha beliau didatangi oleh utusan Allah SWT. Dia berkata pada ibunda Siti Amanah, bahwasannya berikanlah anakmu ini nama dengan nama Muhammad ketika dia lahir nanti.
Karena sesungguhnya dia (Muhammad) dikenal di dalam kitab Taurat dan Injil dengan nama Ahmad. Di langitnya Allah SWT anakmu ini dikenal dengan nama Ahyat. Dan di dalam Alquran anakmu dikenal dengan nama Muhammad.
Baca juga: Kata Ustaz: 3 Golongan yang Salatnya Ditolak |
Artinya adalah orang yang banyak dipuji di langit dan di buminya Allah SWT. Maka berilah nama anakmu dengan nama Muhammad.
Apa yang dialami oleh ibunda Sayyidah Aminah Radhiyallahu Anha setelah itu diceritakan ke kakek Rasulullah SAW. Kemudian kakek Baginda Rasul Nabi Muhammad SAW beliau ini pada saat rasulullah dilahirkan kakek Baginda Nabi memberikan nama pada cucunya Muhammad.
Bahkan ketika mengundang para pembesar-pembesar Quraisy untuk hadir di acara akikah Bainda Rasul Nabi Muhammad SAW, mereka bertanya pada kakeknya, 'Kenapa engkau tidak beri dia dengan nama kakek moyangmu? Kenapa engkau beri namanya Muhammad?' Lalu kemudian kata Kakek Baginda Nabi Muhammad SAW, 'Karena sesungguhnya aku ingin anak ini dipuji di langit dan di buminya Allah SWT.'
Maka inilah salah satu nama yang mulia, Muhammad artinya orang yang dipuji. Baginda Nabi Muhammad SAW adalah memang manusia yang sempurna dan pantas untuk dipuji. Banyak dipuji oleh semua makhluk Allah SWT di langit dan di bumi.
Makanya dijelaskan di dalam kitab di antara nama-nama yang disunahkan untuk diberikan kepada buah hati kita ketika kita memiliki anak, di antaranya yang pertama kata Baginda Nabi Muhammad SAW dalam hadis Shahih dikatakan sebaik-baik nama anak kelian ketika memberi nama pada anak kalian adalah Abdullah dan Abdurrahman. Kemudian setelah itu, urutannya adalah sebaik-baiknya yang disandarkan pada sifatnya Allah SWT dan kepada nama yang banyak dipuji disandarkan pada nama Baginda Rasul Nabi Muhammad SAW. Atau disandarkan pada nama yang banyak dipuji Baginda Rasul Nabi Muhammad SAW dalam kitab dijelaskan Rasulullah memiliki 202 nama, Ahmad, Muhammad, Ahyat, Thaha, Yasin, Mustoda, Mujtaba, Mukhtar, Syafiq, dan masih banyak lagi.
Kata ulama semakin banyak nama seseorang semakin mulia di sisi Allah SWT menandakan kemuliaannya.
Simak Video "Syahrini Jadi Inspirasi Kiky Saputri Gelar Acara Pengajian Jelang Nikahan"
[Gambas:Video 20detik]
(pus/wes)