Di akhir hayatnya, Jane Shalimar dikelilingi oleh orang-orang yang menyayanginya. Termasuk sang sahabat, Olive, yang sudah 10 tahun berteman dan mendampingi sampai Jane Shalimar meninggal.
Olive, yang merupakan sahabat dari Jane Shalimar, mengaku sangat merasa kehilangan. Terlebih, ia dan sang artis telah berteman kurang lebih selama 10 tahun.
"Saya saksinya dia orang baik, 10 tahun saya berteman dengan dia, saya bahagia, dan dia banyak membahagiakan orang lain," ungkap Olive sambil berlinangan air mata mengenang Jane Shalimar di pemakaman TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan, Minggu (4/7).
Dia pun mengenang perempuan kelahiran 2 Juni 1980 itu, sebagai sosok yang tangguh dan ringan tangan dalam membantu sesama teman.
Olive juga melihat Jane Shalimar adalah seorang yang selalu siap sedia menolong temannya sekalipun ia sendiri punya masalah.
"Pasti dia orangnya fighting, dia nggak bisa lihat orang lain susah, orang lain banyak masalah. Walau dia banyak masalah, dia bantu gitu ya," tuturnya.
Dirinya pun mengenang, terakhir kali, sebelum terpapar COVID-19, Jane Shalimar sempat ingin membuat sebuah video klip. Jane membelikan Olive baju yang sama dengan yang dimilikinya.
Ia ingat, saat memberikan baju, Jane Shalimar berkata, "Liv, kamu belum ada baju kan? Nih, aku beliin biar kembaran sama aku."
Hal itu terus terkenang di benak Olive. Terutama, saat Jane Shalimar mulai mengidap COVID-19 dan kritis, sebelum tak sadarkan diri, ia juga sempat menghubungi Olive.
"Aku nggak ngerti Kakak ngomong apa, jaga kesehatan, yang aku dengar cuma, 'I miss you,'" ucap Olive dengan suara berat dan sesenggukan.
Kini, Jane Shalimar telah tiada. Olive mengaku masih tidak percaya virus Corona merenggut nyawa teman dekatnya itu. Sebab, Olive mengingat bahwa sahabatnya itu selalu taat para protokol kesehatan.
Namun, bagi Olive, ia hanya dapat mengikhlaskan kepergian Jane Shalimar untuk selamanya. Ia menyebut ini adalah jalan takdir.
"Dia tuh selalu jaga prokes setahu saya, dia selalu bawa (hand) sanitizer, nggak pernah buka masker, saya nggak tahu dia kena dimana mungkin sudah takdirnya," kata Olive.
Sambil mencoba berlapang dada melepas kepergian Jane Shalimar, ia berujar, "Insyaallah sudah nggak sakit lagi."
Simak Video "Video Update Situasi Kasus Covid-19 di Indonesia"
(srs/pus)