Salah satu warga dan juga saksi dari Sandy Tumiwa, Tubagus Ridwan, sebelum datang ke rumah Tessa Kaunang mengatakan sudah lebih dulu mengecek. Setelah dia lihat langsung ada mobil tersebut, baru Sandy Tumiwa datang ke rumah Tessa.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya tidak percaya gitu aja dong makanya saya temui jam 2 ya, saya datengin itu penjaga portal saya tanya. Benar kata dia ada mobil Alphard dan sama TK dan sama pacarnya, 'oh ada ini tadi masuk Bang' katanya. Akhirnya masuk kita lewatin lagi bener mobilnya ada," lanjutnya.
Setelah ketua RT dan polisi bersedia mendampingi Sandy, Ridwan bersama pengacara Sandy dan lainnya ke rumah Tessa Kaunang bersama-sama. Menurut Ridwan, saat dia bertanya kepada petugas keamanan yang berjaga Tessa baru pulang jam 1 pagi dan belum keluar lagi.
"Rekaman (bukti pengakuan security) semua ada di hp saya semua," kata Ridwan.
Menyoal mobil Alphard yang dicurigai Sandy, Tessa juga sudah memberikan jawaban. Tessa Kaunang mengatakan Sandy memang menanyakan mobil tersebut milik siapa.
"Yang saya heran Sandy cari buktinya, dan memang tidak ada. Selain itu dia tanya itu mobil siapa. Karena memang di depan rumah saya ada mobil yang dia tidak kenalin. Dipikirnya kalau ada mobil itu berarti ada pacar saya di rumah. Padahal kan ya itu bukan urusan dia, mobil itu mau saya bawa tapi punya orang bukan urusan dia, itu urusan saya pribadi," jelas Tessa Kaunang.
(pus/wes)











































