Ini Alasan Eddies Adelia Tampil Modis ke Pengadilan

Ini Alasan Eddies Adelia Tampil Modis ke Pengadilan

- detikHot
Rabu, 10 Des 2014 19:42 WIB
Ini Alasan Eddies Adelia Tampil Modis ke Pengadilan
Jakarta - Ketika menjalani sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan beberapa waktu lalu, Eddies Adelia selalu tampil modis. Ia pun punya alasan tersendiri untuk hal yang satu ini.

Menurut Eddies, berpoles sebelum menghadiri sidang bisa menambahkan semangat. Selain itu, make up dinilai Eddies bisa menutupi kesedihannya.

"Saya membiasakan diri untuk tidak mengeluh. Saya didzalami, saya ikhlas, saya tetap dandan cantik, artinya saya semangat. Sedih pasti tetapi nggak mesti lama-lama terpuruk dalam musibah," ujarnya di Studio AD, TB Simatupang, Jakarta Selatan, Rabu (10/12/2014).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sejak permohonannya untuk menjadi tahanan kota dikabulkan majelis hakim, Eddies mengaku jauh lebih tenang. Para sahabat pun sudah tak sabar untuk bertemu dengannya.

"Banyak yang minta ketemuan tapi belum bisa. Aktivitas lagi banyak di rumah," tuturnya.

Eddies ditahan di Rutan Pondok Bambu karena didakwa terlibat dalam penipuan yang dilakukan oleh suaminya, Ferry Setiawan. Eddies dijerat pasal pencucian uang.

Namun majelis hakim PN Jaksel mengabulkan permohonan Eddies untuk beralih menjadi tahanan kota. Meski begitu, ia harus menjalani wajib lapor satu kali dalam seminggu.

(dar/nu2)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads