Meramaikan hari kemerdekaan Indonesia yang ke-78, Tehbotol Sosro menggelar pameran seni ilustrasi yang bertemakan Bangga Berbudaya Asli Indonesia di M Bloc Space, kawasan Blok M, Jakarta Selaatn hingga 20 Agustus 2023.
Lebih dari seribu ilustrator turut berpartisipasi meramaikan kompetisi desain tersebut. Di bawah gerakan #LocalsUnite, Tehbotol Sosro memfokuskan kolaborasi dengan para kreator Indonesia di tiga pilar yakni makanan/minuman, fesyen/gaya hidup, serta seni.
Kompetisi Kemasan Desain Khusus Tehbotol Sosro ini masuk pada pilar ketiga gerakan #LocalsUnite yakni seni, bertujuan menemukan lebih banyak ilustrator Indonesia kreatif yang mampu menggambarkan kebanggaan akan kebudayaan Indonesia pada karyanya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: detikcom Bagi-bagi Tiket Museum MACAN Nih! |
Ilustrator Yessiow telah menyeleksi 15 desain sebagai pemenang. "Seni ilustrasi yang dapat dinikmati di kemasan desain khusus merek teh ikonik Indonesia adalah bentuk diplomasi yang powerful untuk memperkenalkan budaya asli Indonesia," ujar Yessiow.
Chief Marketing Officer PT Sinar Sosro, Sabrina Kharisanti pameran ilustrator Bangga Berbudaya Asli Indonesia adalah bentuk apresiasi Tehbotol Sosro kepada para ilustrator dan komunitas ilustrasi, visual art, street art, dan seni grafiti atas karya-karya mereka.
"Pameran ini kami kemas sebagai titik kumpul komunitas, ruang berbagi ilmu, dan berjejaring. Saya berharap pameran ini menginspirasi lebih banyak anak muda Indonesia untuk lebih semangat berkarya dan membangun karyanya menjadi kebanggaan Indonesia," tambah Sabrina.
Pameran Ilustrator Bangga Berbudaya Asli Indonesia digelar pada 11-20 Agustus 2023 di area Creative Hall M Bloc Jakarta. Selain pameran 15 karya pemenang dan satu karya Yessiow, Tehbotol Sosro juga akan menampilkan lebih dari 1000 karya peserta kompetisi desain 2023, dan beberapa karya dari tahun 2021 dan 2022.
Selama pameran berlangsung, Tehbotol Sosro mengundang semua pemenang kompetisi untuk hadir ke Jakarta untuk berdiskusi tentang upaya-upaya memajukan industri seni ilustrasi. Tehbotol Sosro juga menggelar kelas-kelas lokakarya bersama Yessiow, WD Willy, dan Popo Mangun untuk berbagi pengetahuan dan teknik menggambar dengan para seniman muda dan pengunjung pameran.
(tia/tia)