Tak Lagi LDR Saat Pandemi Corona, Vega Darwanti Fokus Urus Suami

Tak Lagi LDR Saat Pandemi Corona, Vega Darwanti Fokus Urus Suami

Desi Puspasari - detikHot
Rabu, 08 Apr 2020 19:10 WIB
Vega Darwanti saat ditemui di kawasan Trans TV.
Vega Darwanti / Foto: Ismail/detikFoto
Jakarta -

Vega Darwanti memutuskan untuk mengambil libur selama pandemi Corona. Sudah sejak dua minggu lalu, Vega izin tidak syuting.

Setelah izin tidak syuting, Vega Darwanti dan anak-anak memilih tinggal di Bandung. Sedangkan sang suami masih harus pulang pergi Bandung-Purwakarta-Bandung.

Setelah seminggu di Bandung, akhirnya Vega memutuskan tinggal di Purwakarta karena sang suami bertugas di salah satu rumah sakit di daerah tersebut. Alhasil pandemi Corona buat Vega Darwanti dan Damas tak lagi LDR.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Iya ha-ha-ha. Makanya jadi ya sudahlah itu sih, maksudnya setiap orang bisa dibilang juga ini mungkin musibah ya, cobaan, ujian, wabah gini kalau aku baca di agama kita masing-masing," kata Vega Darwanti saat dihubungi melalui telepon, Rabu (8/4/2020).

"Pertama itu kuncinya sabar, kita bisa dapat pahala sahid. Orang yang meninggal karena wabah aja meninggalnya sahid. Buat yang nggak meninggal juga bisa dapat pahala sahid dengan cara macam-macam, mungkin nggak mengeluh dan lakuin hal positif," tukasnya.

ADVERTISEMENT

Selama libur karena Corona, Vega Darwanti meraskan ternyata jadi ibu rumah tangga lebih pusing. Tapi, dirinya tetap bahagia bisa fokus dengan anak dan suaminya.

"Iya fokus sama suami dan anak aja. Senang aja meskipun mungkin ya kadang kan kalau syuting senangnya emang darah kita emang penginnya menghibur, terus dapat duit. Kalau saat ini libur Alhamdulillah dapat duitnya dari satu sumber ya dari suami. Tapi, disyukuri aja ibaratnya bisa full service," ungkapnya.

Sedari bangun pagi, Vega sudah ditunggu dengan banyak jadwal pekerjaan sebagai ibu rumah tangga. Terlebih anak-anaknya kini menjalani sekolah secara online.

"Di rumah bangun tidur dari pagi banget sampai siang ajarin anak-anak. Jadi kan ada yang belajar online, ada yang tugasnya disetor ke guru dalam batas waktu yang ditunggu," ceritanya.

"Jadi pagi sampai siang biasanya urus anak, siang ngirim makanan, jus, makanan sehat ke tempat suami praktik. Nunggu suami pulang masak, salat bareng, sore lagi banyak waktu sudah deket Ramadhan aku mulai baca Al Quran lagi. Biar bisa cepat khatam," tutup Vega.




(pus/imk)

Hide Ads