Ricky penasaran dengan Aliando lantaran sudah lama tak bertemu. Mereka diketahui dikenal usai membintangi sinetron 'Ganteng Ganteng Serigala' (GGS).
"Ali masih sama kayak dulu. Masih petakilan, masih suka ngerjain orang, masih sama. Cuma sekarang dia jenggotan, bewokan saja," ujar Resi.
Menurut Resi, Aliando makin bijak usai tambah dewasa. Ali disebut terpacu menjadi seperti itu agar bisa jadi teladan untuk adiknya.
"Ali makin bijaklah kalau sekarang. Dengan banyaknya ilmu yang dia dapat, dia seakan-akan ingin semua yang di rumah terutama mama, adik-adik, sama kakak-kakaknya itu pintar guys dia. Jadi tuh dia sekarang memposisikan diri dia kayak laki-laki paling tua di rumah. Kita kan di rumah cewek cuma 2," tuturnya.
Aliando juga dinilai ingin banyak tahu. Kelakiannya terpancar saat mau mengerjakan pekerjaan tukang, seperti ngaduk semen.
"Ali tuh saking lakinya sampai kerjaan tukang dikerjain juga sama dia. Saking dia ingin tahu dan ngirit. Salah-salah juga ngaduk semen segala macam. Beli lagi dong buang-buang duit. Tapi dia ingin tahu sampai dia pintar gitu," ucapnya.
Namun ada hal yang membuat Aliando tak berubah. Bintang film 'Warkop DKI Reborn' itu tetap masih takut kompor.
"Oh nggak (ikut masak). Dia sama kompor saja takut, takut banget," katanya.
(mau/nu2)