YG Entertainment melalui pernyataan resmi mengumumkan batalnya konferensi pers tersebut. Member BLACKPINK serta agensi turut mengucapkan belasungkawa kepada korban.
"Kami membuat keputusan ini karena solidaritas untuk penduduk Provinsi Gangwon setelah kebakaran hutan Goseong-Sokcho. Belasungkawa tulus kami tujukan kepada para korban kebakaran," isi pernyataan YG Entertainment, dilansir dari Soompi, Jumat (5/4/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Semula, BLACKPINK dijadwalkan untuk menggelar konferensi pers pada Jumat (5/4) pukul 11.00 waktu setempat.
Usai meraih 1 juta like hanya dalam 30 menit, video klip 'Kill This Love' BLACKPINK sukses menjadi video musik girlband tercepat yang ditonton sebanyak 20 juta kali di YouTube.
Pencapaian tersebut dicapai hanya dalam waktu 9 jam dan 38 menit setelah dirilis, sekaligus mengalahkan rekor video musik 'Yes or Yes' milik TWICE yang dirilis pada November 2018 lalu. (nkn/nu2)