Justin Bieber dan Hailey Baldwin Cuma Teman Tapi Mesra

Justin Bieber dan Hailey Baldwin Cuma Teman Tapi Mesra

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Rabu, 06 Jan 2016 09:25 WIB
Foto: Instagram/haileybaldwin
Jakarta - Kedekatan Justin Bieber dan Hailey Baldwin menghebohkan publik sejak pekan lalu. Walaupun pamer foto-foto mesra, keduanya tak terikat hubungan spesial apapun.

Justin dan Hailey membiarkan publik berspekulasi mengenai kedekatan keduanya yang terekam lewat foto-foto yang diunggah di media sosial saat liburan di St. Barts pekan lalu. Menurut sumber, hubungan keduanya hanya sebatas teman tapi mesra.

"Hailey dan Justin memang dekat. Keduanya sangat, sangat dekat dengan keluarga satu sama lain dan saling peduli. Mereka memang tidak punya label apapun, tapi terikat satu sama lain," ujar sumber seperti dikutip dari Ace Showbiz, Rabu (6/1/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca juga: Jennifer Lawrence Susah Dapat Pacar karena Terlalu Pemilih

Keluarga besar Baldwin disebut kerap membantu Justin menghadapi masa-masa berat transisinya sejak 2014 lalu. Begitu juga Hailey, yang terus berada di sisinya, mengingat keduanya sudah berteman sejak usia 13 tahun.

"Justin dan Hailey sejak dulu sudah tertarik pada satu sama lain. Dalam perjalanan ini, mereka hanya bersenang-senang dengan keluarga, tapi juga punya waktu sendiri. Hailey dan Justin suka berpesta dan tak mempedulikan apapun. Hubungan spesial ini memang selalu ada di antara mereka," tutup sumber.

Justin Bieber dan Hailey Baldwin sebelumnya pernah dikabarkan dekat awal 2015 lalu. Namun kala itu, keduanya sama-sama membantah. (dal/dal)

Hide Ads