Lantai Merah: Geliat Semangat Monkey to Millionaire

Lantai Merah: Geliat Semangat Monkey to Millionaire

- detikHot
Senin, 22 Jun 2009 18:42 WIB
Jakarta - Satu lagi band lahir dari ajang festival. Adalah Monkey to Millionaire yang kini menunjukan geliat semangat mereka lewat album perdana bertajuk Lantai Merah'.

Band jebolan ajang LA Light Indiefest tersebut menjagokan hits 'Replika' sebagai pembuka. Album baru juga dirilis, lagu ini sudah cukup populer di kalangan indie. Terdengar catchy dan easy listening.

Mereka takkan pernah berhenti hasilkan latah yang tak pernah ada..
Satu ragam semua cerita, aku kamu dia dan cinta..
Replika.. Replika...
Satu melakukan, maka lakukan semua...
Satu bergerak, maka bergerak semua...


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Musik mereka yang british rock, tak kehilangan nuansa indie di setiap track-nya. 'Kiasan' dan 'Merah' jadi lagu yang seru untuk disimak. Begitu juga dengan 'Let Go' walau terdengar sedikit noise.

'Satu Nama' mengingatkan pada nuansa lagu The Stroke. Wajar saja band canggih itu juga jadi salah satu influence Agan Sudrajat (bass), Wisnu Adji (gitar, vokal) dan Emir Kharsadi (drum) untuk bermusik.

Satu lagu yang tak boleh dilewatkan yaitu '"Strange" is the Song on Our Conversation' yang dinyanyikan duet dengan seorang penyanyi perempuan. Duet karakter vokal yang sangat unik.

Secara keseluruhan album ini jelas menggambarkan karakter musik Monkey to Millionaire yang sebenarnya. Penuh semangat walau di lagu 'The Vow' yang hanya diiringi gitar akustik.

Daftar track album 'Lantai Merah' Monkey to Millionaire':
1. Fakta dan Cinta
2. Kiasan
3. Let Go
4. Merah
5. Replika
6. Satu Nama
7. Clown
8. The Vow
9. 30 Nanti
10. "Strange" is the Song on Our Conversation

(yla/yla)

Hide Ads