The Eras Tour Raup Rp 10,9 Triliun Bikin Taylor Swift Makin Kaya Raya

Atmi Ahsani Yusron - detikHot
Selasa, 04 Apr 2023 08:43 WIB
(Foto: Dok. Getty Images) Taylor Swift di panggung The Eras Tour.
Jakarta -

Kekayaan Taylor Swift diprediksi meroket berkat tur konsernya The Eras Tour yang sempat bikin heboh saat penjualan tiket akhir tahun lalu. Keuntungan dari konser ini ditaksir menembus angka puluhan miliar rupiah.

Di akhir tahun 2022, kekayaan Taylor Swift dilaporkan menembus angka USD 570 juta atau sekitar Rp 8,53 triliun. Sebagian besar dari pundi-pundi dolarnya itu datang dari penjualan album hingga konser yang digelarnya sejak awal karier. The Eras Tour bakal membuat Taylor Swift makin kaya raya di akhir tahun ini.

"85 sampai 90 persen hasil dari penjualan tiket konser itu masuk ke kantong artis, tapi tidak hanya dia saja. Hasil penjualan tiket itu digunakan untuk membayar penampilan artis dan semua yang terlibat dalam konser dan tur," demikian dijelaskan oleh Larry S Miller, kepala program bisnis musik di Universitas New York, dikutip dari Wall Street Journal.

Pollstar menaksir sekitar Rp 10,9 triliun dihasilkan oleh Taylor Swift dari The Eras Tour. Sebagian besarnya masuk langsung ke kantong Taylor Swift. Jumlah ini apabila ditambah dengan royalti yang dia dapatkan dari penjualan album (yang terbaru saja, Midnights, berhasil terjual 1,6 juta kopi di pekan pertama saja), dan streaming musik di berbagai platform, dipastikan kekayaan Taylor Swift akan semakin meroket di akhir tahun 2023.

Hingga kini album Midnights telah terjual lebih dari 2 juta kopi di seluruh dunia. Untuk Midnights sendiri, Taylor Swift merilis beberapa versi dalam bentuk CD hingga vinyl. Banyaknya versi yang disediakan oleh pecinta kucing itu buat album ini terbilang sukses menggenjot penjualan.

Antusiasme fans dan pendengar musik di Amerika Serikat buat The Eras Tour sendiri amat luar biasa. Platform penjualan tiket konser, Ticketmaster, sampai kewalahan dalam menangani permintaan dari penggemar. Dijelaskan juga oleh Larry S Miller, ada lebih dari 3,5 miliar orang yang mengakses situs tersebut di hari penjualan untuk memperebutkan total 1,5 juta kursi di konser The Eras Tour.

Lihat juga Video 'Piringan Hitam 'Midnight' Taylor Swift Terjual Lebih dari Sejuta':






(aay/mau)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork