Dua Mantan Vokalis Ada Band Duet

Dua Mantan Vokalis Ada Band Duet

Dicky Ardian - detikHot
Rabu, 08 Feb 2023 19:20 WIB
Baim dan Donnie Sibarani
Baim dan Donnie Sibarani (Foto: dok. Nagaswara)
Jakarta -

Pernah sama-sama mengisi vokal di Ada Band, Baim dan Donnie Sibarani berduet. Uniknya, kolaborasi ini terjadi justru berawal dari wacana reuni band tersebut.

Rencana reuni tersebut sudah ada sejak lama, sebelum pandemi COVID-19. Namun akhirnya proyek itu baru benar-benar bisa berjalan pada 2022.

"Saya punya bayangan pas pandemi kemarin untuk buat duet sama Donnie, seru kali, ya. Kejadian, Alhamdulillah," sebut Baim saat ditemui di Jakarta, Rabu (8/2/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Waktu berjalan, Donnie cukup antusias untuk bisa memiliki sebuah lagu duet bersama Baim. Kebetulan, ia tertarik setelah mendengarkan sample lagu Tak Bisa Lagi Kehilangan yang akhirnya saat ini dirilis.

"Ini project pertama saya duet dengan penyanyi cowok. Dan seru banget, sih, waktu Mas Baim telepon tentang project ini. Terus saya dengar materinya dan saya rasa cocok, bagus, dan nggak perlu waktu lama saya langsung mengiyakan," kata Donnie Sibarani.

ADVERTISEMENT

"Saya terima lagu ini dari Mas Baim. Kebetulan sudah lengkap dengan pembagiannya. 'Ini kayaknya Don, lo di sini, gini, ini.' Dan waktu sebelum take, kita ada workshop juga. Kebetulan rumah dekat. Pas waktu kosong, saya datang cari key yang aman buat saya sampai rekaman," sebut solois kelahiran Surabaya, Jawa Timur, 17 April 1980 itu.

Diketahui, Baim adalah vokalis awal dari Ada Band. Suami dari Artika Sari Devi itu berjalan bersama Ada Band hingga 2001.

Pada 2002, Donnie Sibarani mengisi kekosongan vokal dari Ada Band. Era ini disebut-sebut sebagai era emas band yang kini vokalnya diisi oleh Indra Sinaga, mantan personel Lyla.




(dar/dar)

Hide Ads