Bawakan 12 Lagu, Endah N Rhesa Sapa Pendengar di 856 Live Session

ADVERTISEMENT

Bawakan 12 Lagu, Endah N Rhesa Sapa Pendengar di 856 Live Session

prih prawesti febriani - detikHot
Kamis, 11 Agu 2022 15:32 WIB
Endah N Rhesa
Foto: ist.
Jakarta -

Ada sesuatu yang baru dari Endah N Rhesa. Belum lama ini grup ini menyapa penggemarnya di 856 Live Session, Roemah Iponk.

Gebrakan yang dilakukan kali ini adalah dengan mengemas ulang 12 lagu mereka. Mereka mengaku deg-degan saat melakukan hal tersebut.

"Wah! Ternyata kami deg-degan sekali ya. Saking excited. Penontonnya seru abis, seru banget," kata dan Rhesa Aditya.

Program 856 Live Session ini ternyata salah satu manggung yang mereka impikan.

"Begitu ada program 856 Live Session ini, tentu saja, kenapa tidak? Pertama, kami suka konsepnya. Hangat. Seat yang terbatas. Ibaratnya rumahan banget, seperti konsep Roemah Iponk, Anak Rumahan yah," ucapnya.

Beberapa lagu yang dibawakan kali ini adalah Nowhere to Go, Look What We've Found, Escape, Seluas Harapan, dan Regenerate.

"Semuanya hapal lagu-lagu kami, bahkan yang nggak terkenal. Sangat intens gitu, mereka selalu melewatkan momen-momen dengan sangat personal," bebernya lagi.

Endah Widiastuti juga merasakan hal tersebut ia mengaku sangat bahagia bisa berada dalam kesempatan ini.

"Gue sangat nyaman tadi di atas panggung. Nyamannya tuh kayak sound-nya clear. Gue bisa dengerin semuanya. Interaksi-interaksinya tuh berhasil, gitu," beber Endah Widiastuti.

"Karena kami musisi gitu, kami selalu sangat concern dengan hal-hal yang memang sangat dekat dengan kami, yaitu sound. Jadi, ter-deliver dengan baik. Venue-venue seperti ini tuh venue-venue impian kita," sambung Endah lagi.

Mimpi bisa sangat dekat dengan penggemarnya menjadi nyata dengan adanya konsep ini.

"Mimpi-mimpi kita untuk main di tempat yang intimate, yang bisa sedeket itu sama penonton. Really nice," ucapnya.

Ivan Gojaya yang tak lain adalah tim audio engineer yang bertugas, dan teman-teman komunitas #AnakRoemahan dari Roemah Iponk melangsungkan program 856 Live Session untuk menjawab rasa rindu setelah lama tidak merasakan acara live music di kawasan Karawaci, Tangerang.

Ivan Gojaya mengatakan ini adalah rumah bagi para insan kreatif untuk bertemu, memperluas pertemanan, supaya pada akhirnya bisa saling berkolaborasi.

Ivan Gojaya memiliki kegiatan ini bisa dikenang sebagai salah satu kegiatan yang positif. Keseruan ini tidak berhenti di Endah N Rhesa saja, tapi akan ada beberapa musisi lainnya yang bakalan tampil di 856 Live Session at Roemah Iponk.



Simak Video "Aksi Kocak Vincent Desta di Panggung Pestapora 2022"
[Gambas:Video 20detik]
(wes/dal)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT