HAIM Batalkan Tur Meski yang Lain Sudah Konser

HAIM Batalkan Tur Meski yang Lain Sudah Konser

Dyah Paramita Saraswati - detikHot
Rabu, 18 Agu 2021 16:40 WIB
LOS ANGELES, CA - APRIL 29:  (L-R) Recording artists Danielle Haim, Este Haim, and Alana Haim of HAIM attend the first annual Girls To The Front event benefiting Girls Rock Camp Foundation at Chateau Marmont on April 29, 2016 in Los Angeles, California.  (Photo by Matt Winkelmeyer/Getty Images)
HAIM. Foto: Matt Winkelmeyer
Jakarta -

Sejumlah musisi mancanegara mulai mengumumkan tur mereka. Meski demikian, trio HAIM justru melakukan sebaliknya. Mereka membatalkan tur di Inggris Raya yang rencananya berlangsung bulan depan ke pertengahan 2022.

Menurut para personel HAIM, hal itu dikarenakan adanya situasi pandemi virus COVID-19 di wilayah yang akan mereka kunjungi serta aturan bepergian yang berkaitan dengan protokol kesehatan.

Hal itu diumumkan oleh trio kakak-beradik asal Los Angeles itu melalui akun Instagram mereka.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Halo semua, dengan sedih, dikarenakan adanya pembatasan bepergian terkait protokol kesehatan, kami harus mengundur jadwal delapan pertunjukan di Inggris Raya dan Dublin pada September menjadi musim panas tahun depan," ungkap HAIM.

Meski mengundur jadwal pertunjukan di bulan depan, HAIM segera mengumumkan tanggal pengganti dari tur tersebut. Nantinya, tur itu direncanakan bakal mulai berlangsung pada 28 Juni di Dublin dan ditutup pada 21 Juli 20022 di London.

ADVERTISEMENT

"Kami tidak sabar menunggu untuk membawa wimpiii (Women in Music Pt. III, judul album baru HAIM) ke panggung dan kamu akan tampil lebih seru secepatnya setelah kami diperbolehkan tampil untuk kalian. Sampai pada waktunya, semoga semua orang aman dan kami mencintai kalian," sambung mereka.

[Gambas:Instagram]



Sebelumnya, HAIM merilis album ketiga mereka, Women in Music Pt. III di pertengahan tahun lalu. Perilisan album itu juga sempat tertunda karena adanya pandemi virus Corona.

"Rencana awalnya kami akan merilis 'WIM P III' musim panas ini tapi kita akan merilisnya pada 26 Juni 2020, pada waktu musim panas kami tidak bisa menunggu," tulis mereka di akun Twitter-nya.

Alana Haim juga pernah mengatakan pada Zane Lowe di Apple Music mengenai penundaan album mereka. Baginya, di masa pandemi segala sesuatunya berubah begitu cepat.

"Hal-hal berubah dengan sangat cepat ketika kami ingin mengeluarkan rilisan, namun itu tidak terasa pantas untuk melakukannya," ujar Alana.

"Maka kami memutuskan untuk memindahkan perilisan album ini pada musim panas kali ini dan saat ini kami mulai merasa karantina menjadi normal yang baru," sambungnya.

Nyatanya, meskipun Women in Music Pt. III sempat menunda rilis, album itu mendapatkan apresiasi yang meriah. Terbukti album itu berhasil memperoleh nominasi di ajang Grammy Awards ke-63.




(srs/dar)

Hide Ads