Kanye West Batal Calonkan Diri Jadi Presiden, Siasat Promo Album?

Kanye West Batal Calonkan Diri Jadi Presiden, Siasat Promo Album?

Dyah Paramita Saraswati - detikHot
Kamis, 16 Jul 2020 11:56 WIB
kanye west
Kanye West. Foto: Istimewa
Jakarta -

Kanye West dikabarkan batal untuk maju menjadi calon presiden Amerika Serikat pada pemilu AS tahun ini. Seharusnya, apabila terus maju dalam kontestasi politik, rapper penatun Stronger itu akan melawan dua kandidat presiden lainnya, yakni Joe Biden dan Donald Trump.

Namun Kanye West memilih mundur. Menurut laporan Intelligencer, ada beberapa hal yang dapat menjadi penyebab mundurnya pria kelahiran 8 Juni 1977 itu dari kontestasi capres AS.

Dugaan terkuat adalah karena Kanye West dirasa tidak akan mendapatkan cukup suara. Sebab ia hanya memiliki waktu yang teramat singkat untuk mendapatkan suara tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Untuk memenuhi syarat agar bisa ikut dipilih dalam pemungutan suara di Sunshine State, Kanye West setidaknya harus mengumpulkan 132.781 tanda tangan valid dari pemilih Florida dalam jangka waktu kurang dari satu minggu.

Steve Kramer yang merupakan salah satu yang menangani tim kampanye Kanye West mengungkapkan diminta untuk mengumpulkan suara untuk sang musisi di Florida dan California Selatan.

ADVERTISEMENT

Ia mengungkapkan bahwa tim Kanye West bekerja sepanjang akhir pekan. Pengumpulan tanda tangan pun dilakukan dengan jangka waktu yang terbilang singkat dan membuat tim kewalahan.

Akan tetapi, kemudian Steve Kramer mengkonfirmasi bahwa Kanye West mengundurkan diri. "Dia keluar (dari pencalonan Presiden)," ungkap Kramer.

"Kami miliki 180 orang (yang bekerja dalam tim kampanyeKanye West) saat ini," kata Kramer lagi.

Sedangkan TMZ melaporkan bahwa keluarga Kanye West mengatakan suami dari Kim Kardashian itu mengidap bipolar.

CHICAGO, ILLINOIS - OCTOBER 28: Kanye West attends Jim Moore Book Event At Ralph Lauren Chicago on October 28, 2019 in Chicago, Illinois. (Photo by Robin Marchant/Getty Images for Ralph Lauren)Kanye West. Foto: Robin Marchant/Getty Images for Ralph Lauren

Akan tetapi, ada pula yang mengkritisi bahwa keterlibatan Kanye West dalam kontestasi politik yang hanya berlangsung kurang dari dua minggu itu adalah sensani yang sengaja ia cari sebab ia akan mengeluarkan album.

Baru-baru ini, Kanye West memang merilis beberapa lagu, di antaranya Wash Us in the Blood yang merupakan hasil kolaborasinya dengan Travis Scott serta lagu yang ia persembahkan untuk sang ibunda dengan judul Donda.

Dapat Surat Suara di Oklahoma

Kanye West sebenarnya bisa saja masih maju sebagai kandidat presiden independen dalam pemilu AS 2020. Sebab menurut The Guardian, ia mendapatkan tempat di surat suara Oklahoma setelah memenuhi dokumen yang diperlukan.

Perwakilan dari Kanye West dikabarkan telah mengajukan dokumen yang diperlukan dan membayar biaya sebesar USD 35 ribu untuk mencalonkan diri sebagai kandidat independen.

Menurut juru bicara Dewan Pemilu Oklahoma, Misha Mohr, Kanye West masih masuk dalam salah satu dari tiga kandidat presiden independen. Selain Kanye, ada pula pianis Jade Simmons dan pengusaha mata uang crypto Brock Pierce.

Kanye West sebelumnya mengumumkan dirinya akan maju dalam pemilihan presiden Amerika Serikat di 2020 pada 4 Juli 2020 ketika perayaan Kemerdekaan Amerika Serikat. Dalam wawancara dengan Forbes, ia mengatakan dirinya ingin menjadi Gedung Putih layaknya Wakanda di film Black Panther.

Kanye WestKanye West. Foto: Dok. Ist

Keputusannya untuk maju menjadi calon presiden memperoleh kritik dari sejumlah musisi. Salah satunya adalah Katy Perry.

"Aku pikir kita telah belajar, melihat ke belakang, pekerjaan sebagai presiden sebaiknya dilakukan oleh seseorang yang telah berpengalaman dan profesional di bidangnya. Aku rasa kita telah melihat dan belajar apa yang terjadi bila orang yang tidak ahli ada di posisi itu dan menjadi liar," ungkap Katy Perry.

Katy Perry menambahkan pendapatnya itu bukan berarti dirinya tidak menyukai Kanye West. Melainkan, ia lebih setuju bila Kanye West bermusik ketimbang berpolitik.

"Aku menyukai Kanye. Dia menakjubkan. Aku menyukainya sebagai seniman," ucap dia.




(srs/dar)

Hide Ads