Akui Ada Persaingan, Ini yang Buat Member JKT48 Tetap Kompak

Akui Ada Persaingan, Ini yang Buat Member JKT48 Tetap Kompak

Mauludi Rismoyo - detikHot
Selasa, 19 Jan 2016 15:41 WIB
Foto: Rina Atriana
Jakarta - JKT48 dihuni oleh puluhan member dari berbagai generasi. Senang atau tidak, pastinya ada persaingan diantara mereka.

Salah satu member, Melody mengakui memang ada persaingan diantara para member. Tapi semua bersaing secara sehat hingga tak ada perselisihan.

Hal tersebut lah yang membuat mereka tetap kompak. Meski pun, satu sisi mereka juga harus bersaing untuk menjadi yang terbaik.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Uniknya, kita juga sebenarnya kan meraih mimpi disini. Kita harus bersaing dengan yang lain, tapi tidak menjatuhkan sama yang lain. Kita justru bersaing secara sehat dan saling mendukung satu sama lain," ungkap Melody saat ditemui di TMII, Jakarta Timur, Selasa (19/1/2016).

Selain itu, saling mengerti satu sama lain juga membuat mereka tetap kompak. Apalagi, mereka juga setiap hari juga bertemu dan sudah dianggap sebagai keluarga.

"Kita selalu tahu kita mau ngapain, maju kaya bagaimana, terus saling tahu kondisi teman kita kaya bagaimana. Makanya kalau misal Haruka lagi bete, kita nggak ganggu dia dan tahu satu sama lain," ucap salah satu member lain, Sania. (fk/fk)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads