Mundur ke Desember, Beberapa Artis Batal Tampil di Soulfest Asia 2015

Mundur ke Desember, Beberapa Artis Batal Tampil di Soulfest Asia 2015

Asep Syaifullah - detikHot
Sabtu, 10 Okt 2015 09:23 WIB
Mundur ke Desember, Beberapa Artis Batal Tampil di Soulfest Asia 2015
Jakarta - Untuk kalian yang menantikan Festival Soulfest Asia 2015 tampaknya harus sabar menunggu. Karena festival musik yang akan menghadirkan Raisa tersebut terpaksa diundur hingga Desember 2015.

Sedihnya lagi, beberapa nama besar juga dipastikan batal manggung. Seperti, Mary J Blige, JhenΓ© Aiko, Omarion, dan Thalib Kweli sudah dikonfirmasi tidak akan tampil di Festival Soulfest Asia 2015.

"Kami sangat sedih bahwa kami tidak bisa mempertahankan nama-nama besar yang akan mengisi acara kami," ujar pembicara Soulfest Internasional Australia dari rilis yang diterima detikHOT pada Sabtu (10/10/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Festival Soulfest Asia 2015 memang sudah direncakan sebelumnya dan kami meminta maaf untuk rangkaian acara ini karena kehilangan fans dari artis-artis tersebut," lanjut penyelenggara.

Sebelumnya Festival Soulfest Asia 2015 dijadwalkan di Malaysia pada 17 Oktober mendatang. Bagi yang ingin mengembalikan tiket bisa dilihat di situs www.soulfestasia.com mulai Selasa, 13 October 2015.

(ass/ron)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads