Hari Raya Idul Fitri memang identik dengan menghabiskan waktu dan berkumpul dan bersilaturahmi bersama keluarga yang berada di kampung halaman. Lebaran menjadi momentum untuk berjumpa dengan sanak saudara yang jarang bertemu.
Ketika sedang kumpul keluarga, ada saja yang mencari hiburan lain. Menonton film menjadi salah satu alternatif kegiatan yang dapat dilakukan bersama-sama. Apalagi setelah lelahnya bercengkrama seharian, rasanya sangat cocok beristirahat sembari menikmati film.
Berikut adalah beberapa rekomendasi film yang bisa ditonton bersama keluarga terutama saat libur Lebaran:
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
1. Mudik Lebaran (2011)
Film Mudik Lebaran mengisahkan tentang seorang pria bernama Gunadi (Irwansyah) yang diminta pulang kampung oleh orang tuanya. Sudah tiga tahun lamanya tidak bertemu dengan ayah dan ibunya.
Selain menceritakan tentang Gunadi, film garapan sutradara Muchyar Syamas ini juga turut mengisahkan beberapa tokoh dengan konflik masing-masing menjelang momen Lebaran.
Baca juga: Elma Theana Lebaran Tanpa Suami, Ada Apa? |
2. Mencari Hilal (2015)
Mencari Hilal merupakan film yang dibintangi oleh Oka Antara dan Deddy Sutomo. Film ini menceritakan tentang Heli (Oka Antara) yang memutuskan pulang kampung karena harus mengurus paspor untuk keperluan ke luar negeri.
Namun sayang, kepulangannya sama sekali tidak berbuah manis karena konflik lamanya dengan sang ayah kembali muncul. Kakak Heli memintanya untuk menemani sang ayah mencari hilal sebagai syarat untuk mendapatkan paspor yang dibutuhkannya.
3. Batal Mudik (2016)
Batal Mudik merupakan film ini menceritakan tentang kebimbangan pria bernama Amin yang tengah dilema apakah ia harus mudik atau tidak. Bukan tanpa alasan, Amin sendiri memiliki masalah pribadi dengan ayahnya dan ia enggan untuk meminta maaf.
4. Keluarga Cemara (2018)
Keluarga Cemara mengangkat sebuah cerita tentang keluarga yang menghadapi permasalahan dan bersama-sama menyelesaikan perkara yang tengah dihadapi. Film yang diadaptasi dari serial dengan judul sama ini akan membuat penonton merasakan kehangatan sebuah keluarga kecil.
5. Mudik (2019)
Film Mudik mengisahkan tentang sepasang suami istri yang sedang melakukan perjalanan pulang kampung namun sedang mengalami mengalami pergolakan batin antara keduanya. Kisah Firman (Ibnu Jamil) dan Aida (Putri Ayudya) ini merupakan karya Adriyanto.
Film lain di halaman berikutnya
Simak Video "Harga Tiket Bus di Puncak Arus Mudik Meroket 100 Persen"
[Gambas:Video 20detik]