Penulis dan sutradara, Arief Malinmudo kembali muncul di dunia hiburan Tanah Air. Setelah sebelumnya merilis film Surau dan Silek pada 2017 serta juga Liam dan Laila pada 2018, Arief Malinmudo kembali merilis film yang berjudul Perjalanan Pertama.
Film Perjalanan Pertama ini, adalah hasil kerjasama dari dua rumah produksi dari dua negara. Mahakarya Pictures bekerja sama dengan D Ayu Pictures dari Malaysia.
Perjalanan Pertama ini dibintangi oleh dua aktor utama dari dua negara berbeda. Tak hanya itu, mereka juga datang dari dua generasi. Dari Indonesia ada aktor Muzakki Ramadhan yang akan bermain dalam film ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Muzakki Ramadhan adalah aktor muda yang sudah terlibat dalam beberapa film. Di antaranya adalah Gundala dan juga Folklore: A Mother's Love. Nantinya, Muzakki Ramadhan akan beradu akting dengan aktor senior dari Malaysia, Dato Tamimi Siregar.
Film Perjalanan Pertama ini berlatar belakang mengenai cerita keluarga. Bagaimana hubungan antara cucu dengan kakeknya. Tak hanya itu, di film ini juga akan tersajikan naik turun hubungan antara cucu dan kakek tersebut dikarenakan beberapa kejadian di masa lalu.
Arief Malinmudo juga mengatakan jika film ini sangatlah spesial baginya. Kenapa? Arief Malinmudo memiliki alasannya sendiri.
"Film ini menjadi sangat spesial bagi saya karena dapat bekerjasama dengan aktor legendaris dari Malaysia, Dato Tamimi Siregar dan juga bisa bekerjasama dengan pemain muda dari perfilman Indonesia Muzakki Ramadhan," jelas Arief Malinmudo lagi.
Arief Malinmudo pun memiliki harapan dengan adanya film Perjalanan Pertama ini. Apa harapannya?
"Harapannya film ini akan mengingatkan kita, kalau kita sebagai orang tua, kita tidak pernah bisa memilih bagian mana yang akan ditiru oleh anak cucu kita. Bukan hanya itu, kenangan dari cerita apa yang akan diingat oleh anak cucu kita nanti, kita tidak bisa memilih," kata Arief Malinmudo lagi.
Untuk tanggal rilisnya sendiri, pihak Mahakarya Pictures belum bisa memberitahukannya. Ini akan menjadi kejutan tersendiri bagi pecinta film.
(wes/pus)