Aktor Jake Gyllenhaal bergabung ke dunia superhero lewat perannya sebagai Mysterio. Soal akting dan pendalaman peran tentu bukan hal sulit untuknya.
Namun pemeran 'Nightcrawler' ini punya hal lain yang harus ia sesuaikan. Yakni soal kostum yang mesti ia kenakan.
Para bintang pemeran superhero harus menyesuaikan dengan penampilan karakter mereka di komik. Dan karena itu, Gyllenhaal punya satu keluhan.
"Pakaianku amat ketat, itu masalah yang ku hadapi," ungkap sang aktor bicara soal perannya dalam 'Spider-Man: Far from Home' seperti dikutip DigitalSpy.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Gyllenhaal menambahkan, helm tersebut juga menjadi kekhawatirannya untuk tampil sebagai sosok tersebut.
"Aku juga sedikit khawatir dengan helm yang satu itu," imbuhnya.
Baca juga: Kena Lagi! Tom Holland Di-bully Usai Spoiler |
Beruntung, Marvel tak membiarkan kekhawatiran Jake Gyllenhaal. Seorang coach mendampingi dirinya selama beradegan di film ini termasuk mengajarinya cara terbang.
"Setelah saya belajar cara terbang, salah satu hal yang ingin saya pastikan adalah bahwa saya bisa terbang dengan fishbowl yang sebenarnya ada di kepala saya, jadi Marvel memberi saya satu, dan kemudian saya mengisinya dengan asap dan terbang di sekitar dengan itu di kepalaku dan berhasil," tukasnya.
Sebentar lagi, penggemar Spider-Man akan bertemu dengannya sebagai karakter tersebut di film. Belum diketahui bagaimana MCU mengemas karakter ini yang dianggap kini dirinya berada di kubu sang pahlawan laba-laba.
Sementara dalam komik, Mysterio dikenal sebagai villain bagi Peter Parker.