Sama-sama dirilis pada 20 Juli lalu, 'The Equalizer 2' yang disutradarai oleh Antoine Fuqua menang tipis dengan pendapatan sebesar $35,8 juta.
Baca juga: Mamma Mia 2: Keluarga dan Cita-cita Sang Ibu |
'The Equalizer 2' sukses dengan kembali menyorot Robert McCall pada masa pensiunnya. Namun, kematian sahabatnya Teri menarik kembali McCall ke dalam permainan penuh kejutan tersebut.
Sedangkan 'Mamma Mia! 2' berada diposisi kedua dengan total pendapatan $ 34,4 juta. Film tersebut kembali membawa banyak aktor dan aktris dari film pertamanya seperti Meryl Streep, Amanda Seyfried dan Pierce Brosnan. Secarah keseluruhan film tersebut dinilai lebih baik dari angsuran pertamanya.
Selain kedua film tersebut 'Hotel Transylvania 3: Summer Vacation' berada diposisi tiga Box Office minggu ini dengan total pendapatan $ 23,2 juta. Diikuti oleh 'Ant-man and the Wasp' dengan $ 16,1 juta dan 'Incredibles 2' dengan $11,5 juta.