Dikutip Popsugar, Holland akan memerankan Peter Parker yang baru berusia 15 tahun di film. Bagi anda yang sudah menyaksikan, sekilas cerminan tersebut terlihat saat Spider-Man muncul dalam 'Captain America: Civil War' beberapa waktu lalu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Bocoran Adegan 'Spider-Man: Homecoming', Rahasia Peter Parker Terbongkar
Kita sudah melihat serangkaian tipe superhero dalam Avengers. Ada seorang manusia setengah dewa yang merujuk pada Thor. Ada pula sang miliuner Tony Stark di balik kostum Iron Man. Yang tak ketinggalan, ada tentara paling kuat andalan Amerika yakni Captain America.
"Di awal film penonton akan diajak mengenal siapa Peter Parker. Remaja 15 tahun dan tiba-tiba memiliki kekuatan yang begitu besar di tubuhnya," ujar Tom Holland.
Beda dari Spider-Man sebelumnya, penggemar 'Spider-Man: Homecoming' akan melihat Peter Parker yang punya banyak impian besar. Termasuk impian untuk bisa bergabung dengan The Avengers.
"Dari Queens, New York, Peter selalu menatap Manhattan yang berada di seberang jembatan Manhattan. Sebuah visi yang ingin ia capai di mana The Avengers berada di sana," ujar production designer Oliver Scholl.
Sudah siap? Tunggu tanggal mainnya, film arahan Jon Watts ini akan dirilis 7 Juli mendatang. Michael Keaton danRobert Downey Jr menjadi beberapa aktor besar yang turut terlibat dalam cerita.
(doc/doc)