Setelah sekian lama, akhirnya SM Entertainment resmi mengumumkan comeback NCT Dream. Mereka bakal merilis album penuh pertama dalam waktu dekat.
Comeback NCT Dream rencananya akan meluncur pada 10 Mei 2021. SM juga sudah merilis foto teaser di akun Instagram dan Twitter resmi milik NCT Dream. Berikut ini sederet fakta soal album terbaru NCT Dream. Yuk, simak!
1. Berjudul Hot Sauce
Sebelumnya, para member NCT Dream kerap memberi kode kepada para fans kalau mereka akan segera melakukan comeback. Sampai akhirnya, pada Senin (12/4/2021) malam waktu Korea Selatan, SM Entertainment pun merilis foto dan judul album NCT Dream bertajuk Hot Sauce.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Album ini juga jadi perilisan pertama NCT Dream bersama Mark setelah Mark "wisuda" dari NCT Dream. Kini sub-unit NCT itu kembali dengan formasi 7 member setelah sempat dalam beberapa comeback tanpa Mark.
![]() |
2. Full album pertama
Sejak melakukan debut pada 2016, akhirnya NCT Dream pun comeback dengan full album pertama mereka. Biasanya, mereka selalu comeback dengan berbagai mini album, single album, dan digital single. NCT Dream terakhir comeback dengan mini album bertajuk Reload yang dirilis pada 29 April 2020.
3. Spoiler judul album
![]() |
Ternyata, para member NCT Dream sudah memberikan kode yang sangat jelas untuk comeback mereka mendatang lewat konten YouTube terbaru mereka bernama Cafe 7 Dream. Spoiler yang paling mencolok adalah foto Mark bersama dengan papan menu cafe NCT Dream.
Kalau kamu jeli, di bagian bawah papan tersebut sudah jelas tertulis kata 'HOTSAUCE' di sana. Selain itu, beberapa makanan dan minuman yang ada di Cafe 7 Dream juga diberi saus pedas. Walaupun, terlihat tidak masuk akal di awal, ternyata itu semua dimaksudkan untuk memberi sinyal comeback kepada penggemar. Siapa, nih, yang sadar kode comeback dari mereka?
4. Teaser foto pertama
![]() |
Pengumuman judul album NCT Dream juga dibarengi dengan perilisan foto teaser pertama. Dalam foto tersebut, tampak seorang member duduk dilantai sambil menggunakan penutup kepala. Saat ini, belum diketahui sosok member yang ada di dalam foto tersebut, tapi banyak fans yang menduga itu adalah Haechan lantaran Taeyeong pernah foto menggunakan sweater milik Haechan yang sama persis dengan foto teaser pertama. Menurut kamu, siapa, nih, member yang ada di foto tersebut?
(aay/aay)