Saat BTS Debut, Jungkook Nyaris Pakai Nama Burung Camar

Saat BTS Debut, Jungkook Nyaris Pakai Nama Burung Camar

Atmi Ahsani Yusron - detikHot
Kamis, 27 Agu 2020 21:43 WIB
-
Foto: Istimewa
Jakarta -

Member BTS Jungkook ternyata hampir debut dengan nama lain. Bukan nama asli seperti yang digunakannya saat ini.

Beberapa member BTS lainnya memang diperkenalkan ke publik dengan nama panggung. Seperti Suga, RM, J-Hope, dan V, semuanya tidak menggunakan nama aslinya saat BTS debut.

Jungkook pun nyaris menggunakan nama panggung seperti diungkapkannya dalam episode Knowing Brothers. Paling tidak ada tiga nama yang sempat akan digunakan artis BigHit Entertainment tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Nama pertama adalah Seagull. Nama ini digunakan karena Jungkook berasal dari Busan dan di kawasan pantai memang banyak burung-burung camar laut.

Selain Seagull masih ada dua nama lainnya. Seperti yang diketahui oleh penggemar, Jungkook amat menyukai tato. Dia punya beberapa tato tergambar di tubuhnya. Sehingga di awal debut pun dia pernah terpikir untuk menggunakan nama Tattoo sebagai nama panggung.

ADVERTISEMENT

Nama ketiga terasa lebih 'norma'. Jungkook yang mendapat julukan Golden Maknae itu sempat juga berniat menggunakan nama Ian.

Pada akhirnya manajemen memutuskan untuk menggunakan nama asli Jungkook. Karena disebut-sebut ketiga nama tadi tidak cocok dengan cowok kelahiran 1997 itu.

Apa jadinya ya, kalau Jungkook debut dengan nama Seagull?

Sementara itu, baru-baru ini Jungkook bersama BTS memecahkan sederet rekor lewat lagu terbaru mereka Dynamite.

Dynamite adalah lagu berbahasa Inggris pertama BTS. Lagu ini berhasil memecahkan rekor penonton YouTube di 24 jam pertama dan penonton terbanyak di premiere video YouTube. Sebelumnya rekor tersebut dipegang oleh BLACKPINK dengan video How You Like That.

Selain itu, Dynamite juga mengalahkan jumlah streaming album terbaru Taylor Swift di Spotify.

Rencananya BTS akan merilis album baru. Selain itu, Dynamite pun akan dirilis dalam beberapa versi berbeda dalam waktu dekat ini.

(ron/nu2)

Hide Ads