Perubahan Jo Jung Suk usai Menikah dengan Gummy dan Punya Anak

Perubahan Jo Jung Suk usai Menikah dengan Gummy dan Punya Anak

Atmi Ahsani Yusron - detikHot
Kamis, 06 Agu 2020 21:35 WIB
hospital playlist
Foto: istimewa
Jakarta -

Jo Jung Suk resmi jadi Ayah. Sang istri, Gummy, telah melahirkan anak pertama mereka yang berjenis kelamin perempuan pada 6 Agustus 2020.

Dalam sebuah wawancara sebelumnya, Jo Jung Suk mengaku banyak belajar menjadi seorang Ayah dari karakter Lee Ik Jun yang diperankannya di Hospital Playlist. Selain itu, setelah menikah, dia jadi lebih peduli pada kesehatannya.

Aktor drama Korea yang juga aktif berkarya di panggung teater tersebut juga menyebutkan bahwa setelah menikah dia jadi nyaman melakukan aktivitas bersama sang istri. Tidak lagi sendirian seperti sebelumnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Aku jadi suka hiking. Menyenangkan rasanya berjalan bersama dan lebih menyenangkan dari pada sendirian," kata Jo Jung Suk.

Lebih jauh lagi, menikah dengan Gummy memberikan perasaan lebih stabil dalam hidup Jo Jung Suk.

ADVERTISEMENT

"Hidup rasanya lebih nyaman dan stabil. Salah satu yang paling terasa setelah menikah adalah aku jadi lebih memikirkan kesehatanku," lanjutnya.

Dalam wawancara yang sama, Jo Jung Suk juga mengutarakan keinginannya untuk jadi seorang Ayah yang bisa dibanggakan oleh anak perempuannya. Yaitu dengan melakukan segala hal terbaik yang bisa seorang aktor lakukan.

Kelahiran anak perempuan Jo Jung Suk diumumkan oleh manajemen JAM Entertainment pada Kamis (6/8/2020).

"Kami mengabarkan aktor Jo Jung Suk dan penyanyi Gummy tengah menyambut kelahiran anggota baru dalam keluarga. Ibu dan anak dalam keadaan sehat.

Gummy melahirkan anak perempuan pada 6 Agustus pagi hari di salah satu rumah sakit di Seoul. Jo Jung Suk dan Gummy beserta keluarga sangat bahagia dengan kelahiran anak pertama mereka.

Kami berterima kasih atas dukungan dan ucapan selamat yang disampaikan oleh publik. Kami berharap publik mendoakan yang terbaik bagi keluarga yang baru saja menyambut kelahiran anak pertama mereka."

(ron/nu2)

Hide Ads