Disebut Dekat dengan Asnawi Mangkualam, Fuji Kode Mau Pacari Pesepak Bola

Disebut Dekat dengan Asnawi Mangkualam, Fuji Kode Mau Pacari Pesepak Bola

Dicky Ardian - detikHot
Kamis, 14 Sep 2023 19:02 WIB
Fuji kulineran di Jepang dan Bangkok
Fuji (Foto: Instagram @fuji_an)
Jakarta - Belakangan kabar Fuji menjalin hubungan spesial dengan pemain Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam, santer terdengar. Bahkan menurut Saddil Ramdani, rekan Asnawi di Timnas, mereka sudah jalan bersama.

Dalam sebuah rekaman live TikTok yang tersebar, Saddil Ramdani menyebut Fuji dan Asnawi Mangkualam memang sudah berpacaran. Hal itu ia sampaikan setelah mendapatkan pertanyaan dari netizen.

"Asnawi Fuji benar tidak? Benar to.. itu sudah," kata Saddil di video tersebut.

Saddil Ramdani juga mengatakan sebaiknya netizen tidak lagi mengganggu hubungan Asnawi Mangkualam dan Fuji.

"Janganlah kalian ganggu, orang lagi jalan sama pasangan divideo-video, difoto, apa sih kalian, lebay sekali," ujar Saddil.

"Biar apa orang lagi jalan, meet up, divideoin difotoin, kenapa alay kali kalian," imbuhnya.

Pada video lainnya yang diunggah Dewi Zuhriati, ibunda Fuji, menunjukkan pengakuan anaknya nanti mau punya pacar.

Asnawi Mangkualam BaharAsnawi Mangkualam Foto: Instagram @asnawi_bhr

Di video itu, Gala, keponakan Fuji, bertanya mengenai status asmara tantenya tersebut. Dengan tegas Fuji menjelaskan dirinya tidak lagi jomlo.

"Iya nanti, punya pacar pemain bola," kata Fuji.

Sayangnya, saat Fuji menyebut nama, Dewi Zuhriati menyensornya.

Jadi, Fuji dan Asnawi sudah pacaran atau belum, nih?


(dar/pus)

Hide Ads