Tak pernah ada yang bisa menebak nasib seseorang. Sehari bergelimang harta di hari berikutnya bisa saja bangkrut hingga melarat. Apalagi mereka yang berkarier di dunia hiburan dengan persaingan yang ketat, serta tak mampu mengatur dengan baik pundi-pundi uang jadi alasan banyak artis jatuh miskin.
Hal ini juga menimpa bintang Thailand era 90-an yakni Arthit Taongsawatrat atau yang akrab disapa Ryu Arthit. 15 tahun meninggalkan dunia entertainment, kini nasibnya membuat publik iba. Ia dilaporkan jatuh miskin dan menjadi gelandangan.
Tak hanya itu saja, ia kini menjual barang-barang miliknya dan orang lain di pinggir jalan untuk menyambung hidup. Keluarganya pun memutuskan hubungan dengannya, bahkan ia tak pernah lagi bertemu dengan anak-anaknya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam wawancara terakhir dengan media lokal, Ryu menangis menyampaikan soal penyesalannya akan banyak hal. Dia juga bilang akan terus berjuang untuk tetap hidup dan menjadi pribadi yang lebih baik lagi.
Ryu mengaku telah menghabiskan semua harta kekayaannya yang sudah dikumpulkan sejak remaja. Kini ia hanya bisa tidur beratapkan langit di mana saja dan mandi di toilet umum.
![]() |
Ryu Athit terkenal di dunia hiburan Thailand pada tahun 1990-an. Kala itu ia debut pada umur 14 tahun. Perannya dalam film 303 Fear Faith Revenge pada 1998 berhasil mengangkat namanya menjadi salah satu aktor paling terkenal di Thailand.
Ia menjadi idola remaja kala itu dan digilai kaum hawa karena wajahnya yang tampan. Sayangnya, Ryu mengalami masalah dengan kesehatan mental dan didiagnosa mengidap bipolar. Ia pun kerap diberitakan sebagai artis yang cukup 'gila' karena tindakannya.
Penampilan terakhirnya di drama komedi romantis bertajuk Theptida Long Ngan pada 2005. Setelahnya ia pun memutuskan untuk pensiun dari dunia hiburan. 10 tahun berikutnya dihabiskan untuk keluar-masuk rumah sakit gegara penyakit mentalnya.
Ia pun sempat berganti agama dan memeluk kepercayaan Buddha. Ryu pernah menikah dua kali namun keduanya berakhir perceraian. Ryu pun mendapatkan dua anak dari pernikahan pertamanya dan satu orang putri di pernikahan yang lain.
Hubungan mereka sempat terganggu apalagi setelah Ryu bangkrut, sehingga ketiga anak-anaknya kini sudah tak ada lagi komunikasi dengan Ryu.
(ass/aay)