Jenita Janet Pengin Banget Dapat Momongan di 2023

ADVERTISEMENT

Jenita Janet Pengin Banget Dapat Momongan di 2023

Pingkan Anggraini - detikHot
Minggu, 01 Jan 2023 19:44 WIB
Janeta Janet saat ditemui di kawasan studio Trans TV.
Jenita Janet Pengin Banget Dapat Momongan di 2023. (Foto: Palevis S/detikFoto)
Jakarta -

Jenita Janet beberapa waktu lalu mengaku ingin sekali mendapat momongan pada 2023. Hal itu jadi impiannya di tahun baru ini bersama sang suami.

Sang suami, Danu Sofwan, pun mengiyakan keinginan istrinya itu.

Katanya, memiliki momongan sudah menjadi keinginan mereka sejak lama. Mereka sangat ingin menjadi orang tua.

"Ya, yang paling kami pengin, bisa jadi orang tua," tutur Jenita Janet. Hal itu pun diamini oleh sang suami.

Selain itu, Jenita Janet mengaku akan memperbaiki dirinya. Katanya, ia ingin menjadi pribadi yang lebih baik lagi nantinya pada 2023.

Hal itu juga diungkapkan oleh sang suami belum lama ini. Kata Jenita Janet, hal itu juga menjadi bagian dari harapannya dan suami untuk menyambut 2023.

"Kalau secara umum, kami punya resolusi yang sama, hidup yang baik dalam arti lebih dari dirinya kita sendiri, bisa benar-benar memperbaiki apa yang kurang kemarin," tutur Jenita Janet.

Jenita Janet pun merasa banyak hal yang perlu diperbaiki dari rumah tangganya, hubungan bisnis, pertemanan, dan lain-lain. Ia ingin menuai kebaikan dan keberuntungan pada tahun selanjutnya.

"Dari segala segmen dalam hidup, hubungan rumah tangga, atau dalam hubungan di bisnis, pertemanan," sambung Jenita.

Untuk benar-benar mendapatkan itu semua, Jenita Janet pun mengaku butuh evaluasi ekstra dalam diri sendiri maupun pasangan. Hal itu pun sudah dilakukan oleh pedangdut dan suaminya itu sejak lama.

"Benar-benar sekarang itu, akhir tahun jadi evaluasi dulu," katanya.



Simak Video "Jenita Janet Gelisah Digugat Harta Gono-gini, Suami Menenangkan"
[Gambas:Video 20detik]
(pig/mau)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT