Ini Alasan Salma Hayek Dukung Prancis di Piala Dunia

ADVERTISEMENT

Ini Alasan Salma Hayek Dukung Prancis di Piala Dunia

Atmi Ahsani Yusron - detikHot
Sabtu, 17 Des 2022 10:46 WIB
LOS ANGELES, CALIFORNIA - NOVEMBER 05: Salma Hayek arrives at the 11th Annual LACMA Art + Film Gala at Los Angeles County Museum of Art on November 05, 2022 in Los Angeles, California. (Photo by Steve Granitz/FilmMagic)
Salma Hayek jagokan Prancis juara Piala Dunia 2022. Foto: FilmMagic/Steve Granitz
Jakarta -

Salma Hayek ternyata penggemar sepak bola dan dia tidak bisa ketinggalan menyaksikan Piala Dunia FIFA 2022. Tidak sendiri, anak-anak dan suaminya juga sangat menyukai pertandingan sepak bola yang ditayangkan di televisi.

Salma Hayek sudah punya jagoan buat juara Piala Dunia 2022 yakni Prancis.

Ada alasan kenapa Salma Hayek mendukung Prancis. Hal itu dia utarakan dalam sebuah episode acara The Tonight Show Starring Jimmy Fallon. Awalnya Salma Hayek menyebut dirinya merupakan pendukung Meksiko.

"Tentu saja aku mendukung Meksiko tapi sampai akhirnya mereka kalah. Sekarang aku mendukung Prancis," beber dia.

"Aku harus mendukung Prancis demi mempertahankan keutuhan rumah tanggaku," lanjut Salma Hayek yang kemudian mengundang tawa Jimmy Fallon dan penonton acara malam itu.

Hal itu diutarakan Salma Hayek karena suaminya, François-Henri Pinault, merupakan seorang pengusaha kaya raya asal Prancis. Dari sisi keluarga Salma Hayek tentu saja dia akan mendukung Meksiko, namun karena suaminya berasal dari Prancis dia pun mau tidak mau harus mendukung timnas negara tersebut.

Salma Hayek dan François-Henri Pinault menikah di tahun 2009. Rumah tangga mereka kini diramaikan dengan kehadiran empat orang anak yang semuanya sangat menyukai sepak bola.

"Menonton Piala Dunia sudah jadi tradisi empat tahunan di keluargaku," kata Salma Hayek. Tidak hanya keluarga intinya saja, keluarga besar Salma Hayek dari Meksiko juga sangat menyukai sepak bola. Tak jarang dia menggelar nonton bareng di rumah untuk semakin memeriahkan suasana Piala Dunia FIFA.

Salma Hayek akan kembali ke layar lebar akhir tahun ini lewat produksi Puss in Boots: The Last Wish. Dalam film animasi ini dia mengisi suara karakter Kitty Softpaws. Sepanjang masa pandemi dari 2020 hingga 2022, Salma Hayek sudah merilis banyak film di antaranya Like a Boss, The Roads Not Taken, House of Gucci, Eternals, hingga Hitman's Wife's Bodyguard.



Simak Video "Euforia Kemenangan Argentina dari Dalam Pesawat"
[Gambas:Video 20detik]
(aay/pus)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT