Jangan pernah menantang Jason Momoa! Mungkin itu kalimat yang harus diingat sebelum mengundangnya di sebuah acara, khususnya acara televisi. Karena bisa saja yang terjadi seperti saat ia menghadiri Jimmy Kimmel Live pada Rabu (9/11) lalu.
Dalam acara tersebut bintang Aquaman itu membuka seluruh pakaiannya dan nyaris telanjang di depan sang host. Kok bisa?
Pada program tersebut, Jimmy Kimmel membahas soal foto di mana Jason Momoa terlihat mengenakan sebuah pakaian yang terlihat seperti cawat saat memancing. Sang pembawa acara pun menanyakan apakah nama pakaian itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Jason Momoa Tak Mau Ingat Film Ini, Kenapa? |
"Itu adalah malo tradisional. Itu yang biasa dipakai para warga Hawai," tutunya.
Jason Momoa pun mengatakan jika ia bahkan memakai malo untuk acara terbarunya di Apple TV+ yakni Chief of War yang mana mengambil latar dari Hawai di abad ke-18. Dalam acara itu ia pun mengambil beberapa posisi dan tak hanya sekadar pemainnya saja.
"Aku sedang membuat acara. Aku menjadi pemain, kreator, penulis, sutradara, dan produser di serial Apple ini. (Dan) itu yang aku kenakan setiap hari," ujar Jason Momoa.
![]() |
"(Itu dilakukan) agar aku siap dengan peranku karena aku suka masuk ke dalam karakter itu. Dan aku juga menjemur bokongku," tambahnya.
Jimmy Kimmel pun masih tak percaya dengan apa yang dikatakan sang aktor soal dirinya yang suka memakai Malo, hingga akhirnya ia pun membuka seluruh pakaiannya dan hanya menyisakan malo saja. Melihat hal tersebut Jimmy hanya bisa menahan tawanya dan tersenyum sedikit panik ke arah kamera.
"Aku jadi tak suka memakai pakaian. Aku (hanya) menggunakan ini setiap harinya. Aku selalu memakai ini," papar Jason Momoa.
Jimmy Kimmel pun makin terkejut saat melihat bagian belakang Jason Momoa dan memintanya untuk segera mengenakan busananya kembali.
Sebelumnya sempat heboh foto Jason Momoa mengenakan cawat saat sedang memancing bersama keluarga dan teman-teman dekatnya. Ia awalnya memakai kemeja dan celana pendek saja di sebuah yacht, namun pada slide selanjutnya ia hanya mengenakan cawat saja dengan pancingan di tangannya.
(ass/nu2)