Iis Dahlia soal Lesti Kejora dan Rizky Billar: Sebulan Lalu Masih Mesra

Pingkan Anggraini - detikHot
Selasa, 11 Okt 2022 13:35 WIB
Foto: Instagram Iis Dahlia
Jakarta -

Pedangdut Iis Dahlia angkat bicara soal keretakan rumah tangga Lesti Kejora dan Rizky Billar. Keretakan rumah tangga itu karena Rizky Billar diduga melakukan KDRT terhadap Lesti Kejora.

Iis Dahlia mengaku belum mendapat kabar dari kedua pihak. Ia tak memaksa karena baginya keluarga Lesti dan Billar butuh waktu untuk menyelesaikan masalah ini.

Kata Iis Dahlia, keduanya masih baik-baik saja dan kelihatan mesra satu bulan lalu.

Kala itu Rizky Billar dan Lesti Kejora mampir ke rumahnya untuk bersilaturahmi.

"Mereka baik-baik saja aku lihat. Bahkan sebulan yang lalu ke rumah aku masih mesra masih bercanda-bercanda gitu," ujar Iis Dahlia di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (11/10/2022).

Kata Iis Dahlia, dalam berhubungan rumah tangga pertengkaran adalah hal yang wajar-wajar.

Namun, jika pertengkaran itu dibalut dengan kekerasan tangan maka bukan menjadi hal yang wajar lagi.

"Kalau hubungan rumah tangga mah kalau berantem-berantem ya wajar sebenarnya, tapi ya nggak wajar adalah main tangan. Jangankan sama istri, sama pasangan, sama orang di luar aja kan kalau pakai tangan kan sekarang sudah ada hukumnya," jelas Iis Dahlia.

Diketahui, Rizky Billar telah dilaporkan sang istri, Lesti Kejora dalam kasus dugaan KDRT di Polres Metro Jakarta Selatan. Laporan itu dilayangkan Lesti Kejora pada 28 September 2022, kala itu Lesti Kejora ditemani kuasa hukumnya, Sandy Arifin.

Lesti Kejora dalam keterangan laporannya mengaku sempat dibanting dan dicekik oleh Rizky Billar. Biduk permasalahan rumah tangganya itu berawal dari Rizky Billar yang emosi karena ketahuan berselingkuh.

Hal ini tertera dalam laporan kepolisian nomor LP/B/2348/IX/2022/SPKT/POLRES METRO JAKSEL/POLDA METRO JAYA.



Simak Video "Video: Lesti Kejora Ceritakan Perkembangan Anak Keduanya"

(pig/wes)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork