Tio Pakusadewo sudah bebas dari penjara. Sang aktor senior itu keluar dari Lapas Cipinang, Jakarta Timur, pada hari Rabu 14 April 2021.
Usai menghirup udara bebas Tio Pakusadewo langsung pulang ke rumah. Tidak berdiam diri, Tio Pakusadewo memilih untuk langsung beraktivitas dan kerja.
"Dia tidak pesan apa-apa. Cuma setahu saya dia langsung tancap gaslah buat syuting lagi," ungkap kuasa hukum Tio Pakusadewo, Santrawan Paparang saat dihubungi wartawan, Kamis (14/4/2021).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Santrawan Paparang menyebut, Tio Pakusadewo langsung kebanjiran tawaran kerja saat bebas. Bahkan sejak Tio Pakusadewo masih berada di dalam penjara sudah mendapat banyak tawaran.
Baca juga: Tio Pakusadewo Bebas dari Penjara! |
"Iya sudah banyak tawaran yang menanti dia. Makanya langsung tancap gas lagi," imbuh Santrawan Paparang.
Sebelumnya, Tio Pakusadewo ditangkap oleh penyidik Subdit 1 Reserse Narkoba Polda Metro Jaya. Ia diamankan di kontrakannya di kawasan Terogong, Jakarta Selatan, pada 13 April 2020.
Pada saat itu, Tio Pakusadewo diketahui kembali menyalahgunakan narkoba. Ia kedapatan memiliki ganja seberat 18 gram dan alat isap sabu alias bong. Atas perbuatannya tersebut Tio Pakusadewo divonis satu tahun penjara oleh Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Kepulangan bintang film Surat dari Praha itu dijemput langsung oleh keluarganya. Tio Pakusadewo pun bersyukur bisa menjalani Ramadhan di rumah dan kembali kumpul bersama keluarga.
"Iya dijemput keluarga terutama anak-anaknya yang menjemput. Dia sudah insaf katanya dan tidak mau lagi melihat ke belakang. Dia mau menjalani kehidupan lebih baik ke depannya," tutur sang pengacara.
Tio Pakusadewo pun berjanji tidak akan melakukan kesalahan yang sama. Dia tak akan menggunakan narkoba lagi apa pun alasannya.
"Tio juga sudah hijrah kan. Ya dia menjalani hidup berbeda lagi setelah bebas ini. Kami tim kuasa hukum juga meminta dia sudah lah untuk tidak lagi mengulangi kesalahan yang sama," tukas Santarawan Paparang.
(hnh/pus)