Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty selalu jauh dari berita miring terkait rumah tangganya. Keduanya tampak harmonis dan mesra di tiap kesempatan.
Namun baru-baru ini Andhika membeberkan ada masalah rumah tangga yang ia hadapi dengan Ussy. Hal itu diunggah di video di channel YouTubenya, Ussy Andhika Official.
Sesuai namanya yakni 'Teman Tidur', ia membahas beberapa masalah bersama Ussy sebelum mereka tidur. Ussy sempat protes dengan sikap Andhika yang agak cuek.
"Aku mau ngajak ngobrol privat, serius, kamu (Andhika) shooting, pas senggang kita ngajak anak-anak. Pas ngajak anak-anak main aja kamu konsennya masih aja sama handphone, main game terus, di rumah juga main game terus, di rumah juga main game juga," keluh Ussy.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Intinya komunikasi kita lagi parah-parahnya kemarin itu, ada bom waktu yang baru meledak, dan bom waktu itu yang nyimpen adalah dia. Nggak dililitin di badan sih, tapi di dalem," ungkap Andhika.
Andhika pun menyebut bahwa setiap ada masalah ia selalu meminta maaf duluan untuk menjaga mood serta suasana dalam rumah tangganya itu.
"Karena aku selalu mengambil inisiatif untuk minta maaf duluan apapun itu, karena kamu nggak pernah minta maaf," pungkasnya.