Pernah Kecelakaan, Yuki 'Pas Band' Merasa Diperingatkan untuk Berhijrah

Pernah Kecelakaan, Yuki 'Pas Band' Merasa Diperingatkan untuk Berhijrah

Febriyantino Nur Pratama - detikHot
Minggu, 12 Mei 2019 12:00 WIB
Foto: ist
Jakarta - Yuki 'Pas Band' pernah mengalami kecelakaan hebat pada Januari 2019 lalu. Tragedi itu seolah menjadi peringatan bagi Yuki untuk terus mendekatkan diri kepada Tuhan.

Peristiwa itu terjadi saat Yuki berangkat untuk berdakwah dari Bandung menuju Sukabumi. Mobil yang ditumpanginya ditabrak sebuah truk. Kaki kanannya pun patah.

Usai tragedi itu, Yuki yang juga sudah sibuk berhijrah makin mendekatkan diri kepada Tuhan.

"Sebagai peringatan. Memang manusia ini harus dipaksa, manusia ini kan terlalu bebal, sombong ini kan emang sifat manusia,sombong bikin solusi sendiri. Dikasih otak tuh dipikir ngotot untuk menyelesaikan masalah dengan otak kita sehingga lupa untuk menyelesaikan masalah Allah punya kuasa," kata Yuki saat perilisan album 'Indonesia Menghafal Al Qur'an', di Bintaro Pesanggrahan, Tangerang Selatan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Yuki mengatakan ada hikmah dari kecelakaan itu yang menjadi pelajaran bagi dirinya. Keselamatan juga hidayah dia dapatkan karena hidupnya sempat bebal terhadap agama Islam. Sehingga momen kecelakaan itu jadi sentilan baginya.

"Allah ini Maha memberikan pengajaran, Allah ini maha membocorkan rahasia, Allah ini petunjuk keselamatan. Keselamatan dan hidayah ini kita dapatkan karena kita terlalu bebal. Manusia ini memang kadang-kadang harus disentil," bebernya.

Terlebih lagi sebelum berhijrah Yuki akui hidupnya banyak keluar dari jalur agama.

"Saya sudah di luar trek ketetapan Allah yang sudah menciptakan kita. Tapi banyak yang tidak perlu disentil masuk ke trek dengan mudah, kebetulan saya ya harus disentil," ungkapnya. (fbr/nkn)

Hide Ads