Menurut Dhani nama tersebut memiliki arti yang cukup istimewa. Bahkan ia mengaku ada peristiwa spiritual yang dialami sebelumnya.
"Artinya Syailendra itu nama dinasti kuno. Saat itu Indonesia jadi negara nomor satu di peradaban, seperti Amerika Serikat kalau sekarang. Itu ada peristiwa spiritual pribadi, nggak bisa di-share tapi," terang Dhani di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan, Sabtu (4/6/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tapi saya belum lihat ada mirip saya sih. Itu kata temen-temen yang dateng jenguk aja," ucapnya. (dar/fk)











































