Ultah Pertama Pangeran George, CR7 Ganteng dengan Setelan Jas

Hollywood in Photo!

Ultah Pertama Pangeran George, CR7 Ganteng dengan Setelan Jas

- detikHot
Rabu, 23 Jul 2014 09:36 WIB
Ultah Pertama Pangeran George, CR7 Ganteng dengan Setelan Jas
Jakarta - Tak terasa waktu cepat berlalu dan Pangeran George telah menginjak usia satu tahun. Sebuah pesta perayaan pun diselenggarakan pada Selasa (22/7/2014) lalu, yang dihadiri oleh keluarga dan kerabat dekat.

Selain foto Pangeran George, Hollywood in Photo edisi Rabu (23/7/2014) juga akan menghadirkan foto-foto terbaru dari Paris Hilton, Irina Shayk, KeSha dan Cristiano Ronaldo. Ini dia!

Happy Birthday Prince George!

Pangeran George akhirnya telah menginjak usia satu tahun pada Selasa (22/7/2014). Pesta perayaan pun diselenggarakan di Istana Kenshington yang dihadiri oleh keluarga besar kerajaan. Namun sayangnya sang kakek, Pangeran Charles, berhalangan hadir karena sedang berada di Skotlandia.

Paris Hilton and Peter Pan

Paris Hilton tertangkap kamera berada di Universal CItyWalk pada Selasa (22/7/2014) lalu. Tak sendirian, binatang peliharaannya yang diberi nama Peter Pan selalu setia menemani tuannya.

Lovely Irina Shayk

Irina Shayk menghadiri acara 'Extra' di Los Angeles, California pada Selasa (22/7/2014). Dalam kesempatan tersebut, kekasih Cristiano Ronaldo itu nampak cantik dengan busana serba putih.

Pretty in Blue KeSha

Rambu biru terang milik KeSha semakin membuat perhatian terpusat kepadanya. Terlihat di Los Angeles, California, pelantun hits 'Your Love is My Drug' tersebut nampak menawan dengan gaun mini.

Suit and Tie ala Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo terlihat gagah saat melakukan konfrensi pers MTG X Cristiano Ronaldo 'Athletic Beauty Project' di SHIODOME, Tokyo, Jepang pada Selasa (22/7/2014). Pesepakbola asal Portugal tersebut nampak ganteng dengan setelan jas serba hitam.
Halaman 2 dari 6
(kmb/kmb)
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads