Seri Avengers Baru Diumumkan, Berjudul Avengers Forever

Seri Avengers Baru Diumumkan, Berjudul Avengers Forever

Tia Agnes - detikHot
Rabu, 15 Sep 2021 21:43 WIB
Serial Komik Avengers Forever
Serial Avengers terbaru diumumkan Foto: Marvel Comics/ Istimewa
Jakarta -

Serial Avengers lainnya sedang dalam proses penggarapan. Marvel Comics menggoda para pencinta komik tentang serial terbaru yang menjadi bagian dari garis waktu dan semesta Marvel.

House of Ideas membocorkan pekan lalu bahwa serial Avengers Forever adalah masa depan definitif dari pahlawan terkuat di bumi.

Dilansir dari Comicbook, Rabu (15/9/2021), penulis di balik judul serial Avengers Jason Aaron mengatakan selama beberapa tahun terakhir, Marvel bekerja sama dengan seniman Aaron Kuder untuk menggarap komik tentang perjalanan ruang dan waktu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Serial Avengers #50 yang akan terbit pada November 2021 akan berfungsi sebagai platform peluncuran resmi untuk cerita Avengers Forever," tulis keterangan House of Ideas dari Marvel Comics.

Tampaknya kehadiran Avengers Forever akan menggantikan Avengers utama. Avengers Forever juga direncanakan sebagai serial berkelanjutan.

ADVERTISEMENT

"Avengers #50 menyalakan api. Avengers Forever adalah ledakan yang mengikuti," kata Aaron dalam pernyataan yang disebar pada media.

Aaron mengatakan nantinya Avengers Forever akan mengirimkan gelombang kejut ke seluruh semesta, ke bumi yang juga telah dirusak oleh Multiversal Masters of Evil yang baru, ke reruntuhan Asgard di akhir zaman, ke Menara Avengers yang berada di atas batuan dasar para dewa," ucapnya lagi.

Karakter Multiversal yang dimaksud Marvel Comics adalah Captain Carter, America Chavez, Starhawk, dan Invincible Ant-Man, serta Tony Stark yang menyusut dalam cerita.

Sepanjang jalan ketika Aaron mulai menggarapnya, ia mengaku mulai menemukan beberapa versi baru Avengers dan menyaksikan beberapa teman lama.

"Serial Avengers Forever akan melibatkan realitas alternatif dan sepenuhnya over the top," tukas komikus Aaron Kuder.




(tia/wes)

Hide Ads