Wagner menjepretnya dari tahun 2013 hingga 2016 lalu. Seakan tak ingin hilang dari momen masa lalu, ia memotret dengan film hitam putih.
"Saya menyukai hasil foto yang monokrom dan tidak ada yang bagus selain foto hitam-putih," ujar Wagner dilansir dari My Modern Metropolis, Selasa (10/10/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lambat laun, foto-fotonya tak hanya sebuah proyek biasa. Karyanya bisa menceritakan narasi yang kuat secara kolektif tentang yang dilakukan dan dirasakan oleh penumpang subway.
Keren! Fotografer Ini Potret Momen Perjalanan di Subway New York Foto: Andre D.Wagner/ Pribadi |
"Tidak sering saya menyadari ternyata foto saya bisa menggambarkan momen pribadi yang sangat kecil. Dan memberikan dampak yang lebih luas. Saya terus memotretnya sampai interaksi berakhir," ujar Wagner.
Buku 'Here for the Ride' diterbitkan oleh Creative Future dan terdapat dua versi yang berbeda. Satu buah buku hardcover yang menampilkan hasil jepretannya. Serta novel yang mencakup esai mendalam.
Intip karya-karya selengkapnya di https://www.instagram.com/photodre/.












































Keren! Fotografer Ini Potret Momen Perjalanan di Subway New York Foto: Andre D.Wagner/ Pribadi