Ajang kreasi bagi penulis-penulis muda Indonesia terselenggara bertepatan dengan UWRF. Ada empat tema utama yang akan ditelaah, yakni sastra, desain, musik, dan film. Keempat tema akan dibedah dengan tujuan meniti karier mereka di masa depan.
Baca Juga: Festival 'Bali Emerging Writers' Ajak Remaja Ikuti Kelas Menulis Online
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kami tidak sabar untuk membawa kembali program ini bersama Ubud Writers & Readers Festival, dan untuk menciptakan sebuah ruang bagi calon-calon penulis, desainer, musisi, dan seniman berdampingan dengan mereka yang telah sukses dan profesional," kata Janet DeNeefe lagi.
Nantinya, selama empat hari ajang 'Emerging Voices' akan diisi oleh panel-panel diskusi, workshop, dan tidak ketinggalan pertunjukan langsung dari para pembicara. Yang paling menyenangkan adalah kesemua program tersebut dapat dihadiri tanpa dipungut biaya.
(tia/dar)











































